Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi: Saya dan Dani Akan Berebut Podium Terakhir

Kompas.com - 30/08/2015, 05:59 WIB
SILVERSTONE, KOMPAS.com - Valentino Rossi jadi salah satu pebalap yang berhasil memutari Sirkuit Silverstone di bawah 2 menit 1 detik, akhir pekan ini. Dengan 2 menit 0,947 detik yang dicatat pada sesi kualifikasi GP Inggris, Sabtu (29/8/2015), Rossi berhasil mengamankan tempat start keempat.

"Saya cukup puas dengan hasil kualifikasi karena kami bisa banyak berkembang dengan feeling dan setting dengan motor. Kami melakukan pekerjaan yang bagus," kata Rossi usai sesi kualifikasi.

Pebalap Movistar Yamaha tersebut akan start dari baris kedua, berdampingan dengan Pol Espargaro dan Bradley Smith. Di baris terdepan, Marc Marquez dari tim Repsol Honda akan start dari pole position, di samping Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa.

Pada GP Inggris tahun lalu, Rossi finis di urutan ketiga, di belakang Marquez dan Lorenzo. Rossi kembali melihat kedua pebalap Spanyol tersebut sebagai pemilik peluang paling besar untuk memenangi balapan akhir pekan ini.

Namun, Rossi juga melihat Pedrosa sebagai penantang kuat. Menurut dia, pebalap Repsol Honda tersebut berpotensi menghentikan catatan finis podium beruntunnya sepanjang musim ini.

"Di atas kertas, saya rasa Jorge dan Marc akan bersaing untuk posisi juara, sementara saya dan Dani akan bersaing untuk mendapatkan  podium terakhir, tetapi perbedaan waktunya akan sangat kecil," aku pebalap 36 tahun tesebut.

"Jika Jorge bisa mengalahkan Marc, dan Dani mengalahkan saya, saya akan kehilangan banyak poin. Jadi, saya harus meraih hasil terbaik, dan tidak membiarkan dua pebalap Honda tersebut finis di antara kami" lanjutnya.

Rossi dan Lorenzo saat ini berada di puncak klasemen sementara dengan tabungan poin sama, 211. Marquez berada di urutan ketiga, tertinggal 52 angka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com