Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

24 Hari Menuju BII Maybank Bali Marathon

Kompas.com - 06/08/2015, 17:02 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Penyelenggaraan BII Maybank Bali Marathon (BMBM) tinggal menghitung hari. Event yang akan memasuki penyelenggaraan keempat tersebut digelar pada Minggu, 30 Agustus 2015.

"Kurang dari tiga minggu lagi, tepatnya 24 hari lagi, BII Maybank Bali Marathon akan berlangsung. BMBM merupakan ajang maraton dengan standar internasional yang masuk dalam rangakaian Boston Marathon," kata Taswin Zakaria, Presiden Direktur BII Maybank, dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (6/8/2015).

Seperti tiga penyelenggaraan sebelumnya, BMBM masih akan digelar di Gianyar, tepatnya di kawasan Bali Safari & Marine Park.

"BMBM berbeda dari ajang maraton lainnya karena arena yang dipakai tidak ada di mana pun, yakni alam dan pemandangan Gianyar. Rutenya sangat indah dan ada performance dari masyarakat sekitar di sepanjang jalan," tambah Taswin.

Animo masyarakat terhadap event ini juga luar biasa. Slot kategori full marathon (42,195 km) sudah terisi penuh hanya dalam dua pekan setelah pendaftaran dibuka pada 18 April.

Panitia pun menambah jumlah slot demi menampung minat para peserta. Pendaftaran dibuka pada 6 Mei dan langsung terisi kurang dari dua jam.

Nomor half marathon (21,0975 km) dan 10K juga dibanjiri peserta. Slot untuk dua nomor tersebut terisi penuh pada 11 Mei atau tiga bulan jelang hari perlombaan.

Panitia memastikan jumlah peserta tahun ini tidak akan lebih dari 5.500. Hal ini bertujuan memberi jaminan keamanan dan kenyamanan bagi para peserta.

BMBM 2015 sekaligus akan jadi ajang kualifikasi PON 2016 Jawa Barat. Atlet-atlet nasional juga akan ambil bagian untuk meramaikan persaingan.

"Untuk penetapan kualifikasi PON digunakan limit waktu, baik untuk atlet putra maupun putri. Setiap daerah boleh mengirimkan atletnya. Jika waktunya memenuhi, mereka bisa ikut PON 2016," kata Tigor Tanjung, Sekjen PASI.

BMBM 2015 menyediakan total hadiah lebih dari Rp 2 miliar bagi 88 pemenang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com