Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina Beri Dukungan Peraih Medali SEA Games

Kompas.com - 10/07/2015, 19:01 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Prestasi tim bulu tangkis SEA Games dengan mempersembahkan 3 medali emas, 2 medali perak, dan 4 medali perunggu mendapat apresiasi dari Pertamina sebagai perusahaan BUMN yang memberi perhatian kepada perkembangan olahraga di Tanah Air.

Tak hanya cabang olahraga bulu tangkis, cabang dayung, yang juga merupakan "anak angkat" Pertamina, pun mendapat apresiasi.
 
"Kerja sama KONI dan Pertamina sudah dimulai sejak 2011 lalu. Awalnya, kami mencanangkan bagaimana meraih prestasi di ajang SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade. Kita lihat bahwa sejak tahun 2013, prestasi bulu tangkis dan dayung terus meningkat pesat. Terima kasih atas perhatian yang telah diberikan Pertamina pada dua cabor ini. Ke depannya, masih ada cabor lain yang berpeluang meraih prestasi, seperti panahan, angkat besi, wushu, kano, dan taekwondo," tutur Tono Suratman, Ketua Umum KONI Pusat, dalam sambutannya pada acara penyerahan bonus di Gedung KONI, Jumat (10/7/2015) siang.
 
Pertamina memberikan bonus berupa tunjangan prestasi kepada 64 orang yang terdiri dari atlet, manajer tim, pelatih utama, serta pelatih muda di cabang bulu tangkis dan dayung. Peraih medali emas mendapat bonus sebesar Rp 10 juta, medali perak Rp 9 juta, serta perunggu sebesar Rp 8 juta.
 
Sementara itu, manajer tim juga mendapat tunjangan sebesar Rp 9 juta, pelatih utama sebesar Rp 10 juta, dan pelatih muda sebesar Rp 9 juta.
 
"Kami mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi KONI yang telah memfasilitasi tim bulu tangkis menjadi anak angkat Pertamina. Dari tahun 2011, Pertamina sudah konsisten memberikan bantuan kepada kami. Kami berharap kerja sama ini dapat berkesinambungan. Sebaiknya bukan hanya Pertamina saja, kalau bisa, ada perusahaan lain yang juga mendukung perkembangan olahraga di Indonesia," ujar Lius Pongoh, Manajer Tim Bulu Tangkis Indonesia di SEA Games 2015.
 
"Selamat kepada para atlet yang berhasil mencetak preastasi luar biasa di ajang SEA Games 2015 dengan membawa medali emas, perak, dan perunggu. Sebuah kebanggaan bagi Pertamina dapat mendukung para atlet yang berprestasi. Pertamina berharap seluruh atlet dapat terus bersemangat, berlatih lebih giat, dan makin terpacu meraih prestasi," kata Wianda Pusponegoro, VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero).
 
Pertamina juga akan mendukung tim bulu tangkis di pesta olahraga terakbar yang bakal diikuti 202 negara di seluruh dunia, yaitu Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Bulu tangkis sebagai salah satu cabang olahraga andalan dalam meraih emas berharap dapat menyambung kembali tradisi medali emas yang sempat terputus di Olimpiade London 2012 lalu. Atlet bulu tangkis diharapkan meraih dua medali emas di Olimpiade. (/*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com