Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Dibayangi Cedera, Tommy Tak Bisa Maksimal

Kompas.com - 27/05/2015, 18:07 WIB
SYDNEY, KOMPAS.com - Satu-satunya wakil Indonesia di tunggal putra, Tommy Sugiarto, harus terhenti pada babak pertama Australian Terbuka 2015 setelah dikalahkan pemain Perancis, Brice Leverdez, 21-7, 18-21, 14-21.

"Lawan pemain Perancis ini sebenarnya saya sudah tiga kali ketemu dan selalu menang. Enggak ada yang berubah dari permainannya. Hanya hari ini dia bisa lebih maksimal dari saya, itu saja,” kata Tommy .

Tommy mengatakan permainannya hari ini belum maksimal karena masih dibayangi cedera yang didapat Maret lalu ketika ikut India Terbuka. Ketika itu, Tommy yang menghadapi Viktor Axelsen (Denmark) pada semfinal, harus mundur di tengah pertandingan karena sakit pada pinggangnya.

Selang beberapa hari kemudian, pada babak pertama Malaysia Terbuka, Tommy pun memilih mundur saat bertemu Lin Dan.

"Hari ini saya masih adaptasi, saya juga enggak menyangka sebenarnya bisa pulih lebih cepat. Tapi semua masih butuh proses dan saya merasa tidak bisa maksimal main di lapangan. Masih meraba-raba juga, apalagi habis cedera kemarin, saya masih dibayang-bayangi itu. Mau ambil bola-bola jauh belum benar-benar berani," jelas Tommy.

Meski kalah di babak pertama, Tommy mengaku terus fokus untuk mengejar target besarnya, yaitu menembus Olimpiade.

"Target besar saya sebenarnya ke Olimpiade. Butuh kerja keras bagi saya menjaga fokus untuk terus bermain, memotivasi diri sendiri, tetapi saya terus mencoba itu. Apalagi saya sudah tidak di tim nasional, pasti lebih sulit untuk berusaha sendiri dibanding dengan dulu," ujar Tommy.

Selain Tommy, Indonesia punya wakil lain di tunggal putra yaitu Simon Santoso. Sayangnya, dia gagal menembus babak utama setelah dikalahakn Lee Dong-keun (Korea Selatan) di babak kualifikasi, 21-15, 19-21, 13-21.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com