Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiongkok Raih Tiga Gelar, Spanyol dan Denmark Masing-masing Satu

Kompas.com - 09/03/2015, 01:59 WIB
BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Tiongkok memborong tiga gelar pada turnamen All England 2015 yang berlangsung di Barclaycard Arena, Birmingham, 3-8 Maret. Gelar tersebut didapat dari nomor tunggal putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Tiongkok melanjutkan dominasi mereka dengan mempertahankan gelar ganda putri yang didapat secara beruntun sejak 2009. Gelar tahun ini dipersembahkan Bao Yixin/Tang Yuanting yang mengalahkan Wang Xiaoli/Yu Yang di final.

Setelah dua kali berturut-turut selalu kalah di final, Zhang Nan/Zhao Yunlei akhirnya berhasil mendapatkan gelar di nomor ganda campuran. Peraih medali emas Olimpiade 2012 London tersebut menghentikan kemenangan beruntun ganda Indonsia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Bagi Zhang/Zhao, ini merupakan gelar kedua mereka di All England setelah 2010.

Gelar ketiga Tiongkok dipersembahkan tunggal putra terbaik mereka, Chen Long. Lewat pertarungan tiga gim yang menegangkan, pemain nomor satu dunia tersebut menang atas Jan O Jorgensen dari Denmark.

Satu-satunya finalis dari Tiongkok yang gagal meraih kemenangan adalah pasangan ganda putra Fu Haifeng/Zhang Nan. Mereka harus mengakui keunggulan pasangan Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen.

Satu gelar tersisa yakni dari tunggal putri, jatuh ke tangan Carolina Marin. Pebulu tangkis Spanyol tersebut bermain luar biasa saat mengalahkan Saina Nehwal dari India.

Berikut hasil pertandingan final All England 2015.
Ganda Campuran: Zhang Nan/Zhao Yunlei (CHN/1) vs Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (INA/4) [21-10, 21-10]
Tunggal Putri: Carolina Marin (SPA/6) vs Saina Nehwal (IND/3) [16-21, 21-14, 21-7]
Tunggal Putra: Chen Long (CHN/1) vs Jan O Jorgensen (DEN/2) [15-21, 21-17, 21-15]
Ganda Putri: Bao Yixin/Tang Yuanting (CHN/8) vs Wang Xiaoli/Yu Yang (CHN/5) [21-14, 21-14]
Ganda Putra: Mathias Boe/Carsten Mogensen (DEN/2) vs Fu Haifeng/Zhang Nan [    21-17, 22-20]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com