Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Wakil Jepang dan 4 dari Indonesia Lolos Semifinal Malaysia Masters

Kompas.com - 16/01/2015, 20:48 WIB
KUCHING, KOMPAS.com - Jepang dan Indonesia meloloskan wakil paling banyak pada semifinal Malaysia Masters yang berlangsung di Kuching, 13-18 Januari. Jepang berhasil menempatkan lima wakil, sementara Indonesia empat.

Salah satu wakil kedua negara tersebut akan saling berhadapan di nomor ganda putra. Angga Pratama/Ricky Karanda Suwandi yang lolos setelah mengalahkan unggulan kelima, Markis Kido/Agripinna Prima Ramanto Putra, 21-14, 21-15, akan menghadapi Kenta Kazuno/Kazushi Yamada.

Selain Angga/Ricky, Indonesia juga meloloskan Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta di nomor ganda putri. Di ganda campuran, dua wakil Indonesia akan berebut tempat di final yaitu Praveen Jordan/Debby Susanto dan Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja.

Sementara itu Jepang juga sudah pasti meloloskan satu wakil di final dari nomor tunggal putri. Sayaka Sato dan Sayaka Takahashi akan saling berhadapan di semifinal. Mereka akan mewujudkan final sesama Jepang jika Nozomi Okuhara mampu mengalahkan Sindhu Pusarla Venkata (India).

Korea berhasil meloloskan tiga wakil di semifnal dan dua di antaranya dari nomor tunggal putra yaitu Lee Hyun-il dan Jeon Hyeok-jin. Sementara Malaysia, Denmark, dan India sama-sama meloloskan dua wakil. Taiwan dan Thailand masing-masing meloloskan satu wakil.

Berikut jadwal pertandingan semifinal Malaysia Masters yang akan berlangsung Sabtu (17/1/2015) mulai pukul 14.00 waktu setempat (13.00 WIB).
Lapangan 1
Ganda putri: Christinna Pedersesn/Kamilla Rytter Juhl (1/DEN) vs Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta (3/INA)
Tunggal putri: Nozomi Okuhara (4/JPG) vs Sindhu Pusarla Venkata (2/IND)
Tunggal putra: Tanongsak Saensomboonsuk (7/THA) vs Lee Hyun-il (KOR)
Ganda campuran: Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (1/DEN) vs Chan Peng Soon/Lai Pei Jing (MAS)
Ganda putra: Cen Hung Ling/Wang Chi-Lin (8/HKG) vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong

Lapangan 2 (mulai pukul 13.05 WIB)
Tunggal putri: Sayaka Sato (JPG) vs Sayaka Takahashi (3/JPG)
Ganda campuran: Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja (INA) vs Praveen Jordan/Debby Susanto (2/INA)
Ganda putra: Naoko Fukuman/Kurumi Yonao (JPG) vs Chae Yoo-jung/Kim Ji-won (KOR)
Ganda putra: Kenta Kazuno/Kazushi Yamada (JPG) vs Angga Pratama/Ricky Karanda Suwandi (INA)
Tunggal putra: Jeong Hyeok-jin (KOR) vs Ajay Jayaram (IND)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com