Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendra/Ahsan Incar Semifinal Dulu

Kompas.com - 16/12/2014, 18:35 WIB
DUBAI, Kompas.com - Ganda putera Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan memfokuskan diri untuk lolos ke semifinal turnamen  BWF Super Series Finals 2014 di Dubai, Uni Emirat Arab, 17-21 Desember ini.

Hasil undian babak penyisihan grup turnamen BWF Super Series Finals 2014 kembali akan mempertemukan pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dengan musuh bebuyutan mereka, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong (Korea). Hendra/Ahsan juga menghuni grup A bersama pasangan Juara Dunia 2014, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol (Korea) serta Chai Biao/Hong Wei (Tiongkok).

BWF Super Series Finals merupakan puncak dari rangkaian super series selama satu tahun, turnamen ini digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, 17-21 Desember 2014. Hanya mereka yang berada di top 8 rangking super series yang bisa ambil bagian di turnamen berhadiah total 1juta dollar AS ini.

Berbeda dengan sistem pertandingan di turnamen super series, pada final super series peserta dibagi dalam dua grup dimana hanya dua terbaik yang berhak untuk lolos ke babak semifinal.

Melihat hasil undian Hendra/Ahsan, tentunya bukan hal mudah buat pasangan juara All England 2014 ini untuk mengamankan tiket semifinal, mengingat para penghuni grup A adalah pasangan ganda putra yang cukup disegani.

Meskipun memenangi pertemuan terakhir kontra Lee/Yoo di Asian Games 2014, namun tak bisa dipungkiri bahwa ganda putra rangking satu dunia tersebut kerap menyulitkan Hendra/Ahsan. Terlihat dari rekor head-to-head kedua pasangan yaitu 5-2 untuk keunggulan Lee/Yoo.

"Semua pemain yang lolos ke turnamen ini memang bagus-bagus. Delapan pasangan ganda putra terbaik dunia ada di sini, jadi kami siap saja mau hasil undiannya seperti apa," kata Hendra mengomentari hasil undian.

"Lawan terberat di grup ini memang Lee/Yoo, tapi ya kami tidak mau gimana-gimana, biasa saja lah, yang penting siap. Soal strategi juga belum ada, nanti lihat kondisi di lapangan juga. Kami mau fokus satu demi satu pertandingan, pokoknya lolos ke semifinal dulu. Jadi juara atau runner up grup tidak masalah, yang penting ke semifinal dulu," ucap Hendra yang ditemui di sela latihan di Hamdan Sport Complex.

Lebih lanjut, Hendra juga mengatakan bahwa ia dan Ahsan akan berusaha mempertahankan gelar juara yang mereka raih tahun lalu di Kuala Lumpur, Malaysia. Hendra/Ahsan merupakan andalan Indonesia untuk meraih gelar di turnamen ini bersama pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Indonesia mengirim empat wakil ke turnamen ini. Selain Hendra/Ahsan dan Tontowi/Liliyana, juga ada Tommy Sugiarto (tunggal putra) dan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari (ganda putri).

"Target kami di super series finals 2014 adalah dua gelar dari Hendra/Ahsan dan Tontowi/Liliyana. Sementara Greysia/Nitya targetnya masuk final dulu. Tahun depan, kami menargetkan lebih banyak wakil yang lolos ke super series final," ujar Ricky Soebagdja, Kasubid Pelatnas PP PBSI.

Berikut hasil undian lengkap BWF Super Series Finals 2014 :
Tunggal Putra
Grup A
Chen Long (Tiongkok), Son Wan Ho (Korea), Hans-Kristian Vittinghus (Denmark), Kenichi Tago (Jepang)

Grup B
Jan O Jorgensen (Denmark), Srikanth K (India), Kento Momota (Jepang), Tommy Sugiarto (Indonesia)

Tunggal Putri
Grup A
Wang Shixian (Tiongkok), Saina Nehwal (India), Sung Ji Hyun (Korea), Bae Yeon Ju (Korea)

Grup B
Wang Yihan (Tiongkok), Ratchanok Intanon (Thailand), Tai Tzu Ying (Taiwan), Akane Yamaguchi (Jepang)

Ganda Putra
Grup A
Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong (Korea), Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia), Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol (Korea), Chai Biao/Hong Wei (Tiongkok)

Grup B
Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin (Taiwan), Liu Xiaolong/Qiu Zihan (Tiongkok), Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa (Jepang), Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark)

Ganda Putri
Grup A
Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang), Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark), Chang Ye Na/Kim So Yeong (Korea), Jung Kyung Eun/Kim Ha Na (Korea)

Grup B
Reika Kakiiwa/Miyuki Maeda (Jepang), Tian Qing/Zhao Yunlei (Tiongkok), Luo Ying/Luo Yu (Tiongkok), Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari (Indonesia)

Ganda Campuran
Grup A
Zhang Nan/Zhao Yunlei (Tiongkok), Ko Sung Hyun/Kim Ha Na (Korea), Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris), Michael Fuchs/Birgit Michels (Jerman)

Grup B
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia), Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam (Thailand), Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark), Liu Cheng/Bao Yixin (Tiongkok)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com