Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sumut Tuan Rumah Sarung Tinju Emas

Kompas.com - 31/10/2014, 12:22 WIB

MEDAN, Kompas.com - Persatuan Tinju Amatir Indonesia Sumatera utara kembali dipercaya sebagai tuan rumah penyelenggara Kejuaraan Nasional Sarung Tinju Emas (STE) ke-XXXIII, 9-13 Desember.

"Kami kemarin sudah menerima surat dari Pertina Pusat tentang penunjukan Sumut sebagai tuan rumah STE XXXIII tahun 2014," kata Sekretaris Pertina Sumut Eddy Sibarani di Medan, Jumat.

Penunjukan tersebut berdasarkan surat nomor 35 tahun 2014 tentang ditunjuknya Pengprov Pertina Sumut sebagai tuan rumah penyelenggaa Kejuaraan Sarung Tinju Emas (STE) ke-XXXIII yang ditandatangani ketua Umum Pertina Pusat A. Reza Ali dan Sekjen Matinezdos Santos.

"Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Pertina pusat kepada kami. Untuk menjaga kepercayaan tersebut, kami harus benar-benar serius demi suksesnya kejuaraan itu," kata Plt Ketua KONI Medan ini.

Ia mengatakan kejuaraan yang awal ide pertama kali digagas atas kerja sama Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI dan Pertina tersebut akan mempertandingkan sebanyak 17 kelas bergengsi yakni 10 kelas untuk putra dan tujuh putri.

Untuk putra, yang dipertandingkan yakni kelas 46 kg, 49 kg,52 kg, 56 kg, 60 kg, 64 kg, 69 kg, 75 kg, 80 kg, dan kelas 91, sementara untuk putri kelas 45 kg, 48 kg, 51 kg, 54 kg, 57 kg, 60 kg, dan kelas 64 kg.

"Kami berencana kejuaraan digelar di Lapangan Merdeka Medan, karena tempat itu sangat representatif yang terletak di pusat Kota Medan. Karena letaknya yang sangat strategis kita harapkan masyarakat dapat ramai-ramai menyaksikannya," katanya.

Mengenai jumlah peserta yang ikut serta, ia belum dapat memastikan, karena masing-masing Pengprov Pertina se-Indonesia saat ini belum memberikan konfirmasi karena sebagian di antaranya juga sedang bersiap menghadapi Kejurnas Tinju di Sulawesi Selatan 2-9 November.

Dipastikan STE XXXIII tersebut akan cukup banyak diikuti petinju dari seluruh provinsi, mengingat kejuaraan itu akan dijadikan evaluasi bagi masing-masing Pengprov Pertina terhadap petinju binaannya yang dipersiapkan menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 di Jawa Barat.

"PON tinggal setahun lagi, tentunya masing-masing daerah terus melakukan persiapan secara intensif. Di antaranya dengan mengikutsertakan petinjunya di beberapa kejuaraan, selain untuk menambah jam terbang dalam berlaga, juga untuk semakin mengasah kemampuan," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com