Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Markus/Kido Gagal Pertahankan Gelar

Kompas.com - 25/10/2014, 07:54 WIB

PARIS, Kompas.com - Ganda putra Hendra Aprida Gunawan/Andrei Adistia membuat kejutan dengan menumbangkan unggulan keempat yang juga rekan senegara mereka, Markis Kido/Marcus Fernaldi Gideon di babak perempat final Perancis Terbuka Super Series 2014 dalam dua gim 21-15, 21-13.


Hasil ini membuat Kido/Fernaldi gagal memenuhi ambisi untuk mempertahankan gelar juara yang mereka raih tahun lalu.

“Sebenarnya kami sama-sama tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing karena sering sparring bersama. Siapa yang lebih confidence dan berani di lapangan, dia yang akan menang, inilah yang terjadi di pertandingan hari ini. Kami main percaya diri, dan lawan justru banyak error sendiri,” kata Hendra yang ditemui di stadion Pierre De Coubertin.

“Kami mengembalikan bola pasti tak mengenakkan buat lawan. Begitu juga sebaliknya, lawan juga selalu memberikan pengembalian bola yang menyulitkan kami, ya sudah sama-sama hafal lah pokoknya,” imbuhnya.

“Tentunya kami senang dengan hasil ini, sementara ini adalah hasil terbaik kami di turnamen level super series. Saya sebelumnya sudah pernah berpasangan dengan Fernaldi, jadi tahu permainan dia seperti apa. Selain itu, saya juga senang bisa mengalahkan Kido yang merupakan pemain bagus, apalagi dia adalah peraih medali olimpiade,” jelas Andrei kepada Badmintonindonesia.

Seperti dituturkan Andrei, melaju ke babak semifinal turnamen Perancis Terbuka sementara merupakan pencapaian terbaiknya dan Hendra selama berpasangan kurng lebih sepuluh bulan. Sebelumnya, pasangan ini berhasil menjadi juara di ajang Vietnam Open Grand Prix dan Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2014.

Pada partai semifinal, Hendra/Andrei akan ditantang Mathias Boe/Carsten Mogensen, ungulan pertama dari Denmark. Mengomentari hal ini, Andrei berkata bahwa mereka akan berusaha untuk bermain sebaik mungkin meskipun peluang cukup berat menghadapi Boe/Mogensen yang sudah memiliki banyak pengalaman. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com