Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atlet Bulu Tangkis Berterima Kasih pada Warga Indonesia

Kompas.com - 30/09/2014, 23:55 WIB
Yohanes Debrito Neonnub

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Para atlet bulu tangkis telah kembali ke Indonesia, Selasa (30/9/2014), seusai bertanding di Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan. Kedatangan mereka disambut keluarga dan pengurus PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Indonesia).

Greysia Polii beserta atlet dan ofisial bulu tangkis Indonesia tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pukul 20.10 WIB.

"Kami sangat berterima kasih untuk masyarakat Indonesia atas semua dukungan dan doanya. Akhirnya bulu tangkis Indonesia bisa kembali berjaya di turnamen ini (Asian Games)," ujar Greysia Polii di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Selasa (30/9/2014) malam.

Greysia dan rekannya Nitya Krishinda Maheswari merupakan peraih medali emas pada nomor ganda putri setelah sukses mengalahkan unggulan Jepang, Ayaka Takahashi dan Misaki Matsutomo, 21-15, 21-9.

Menurut pebulu tangkis berusia 27 tahun itu, dukungan masyarakat Indonesia menjadi motivasi untuk memberikan yang terbaik. Keduanya bertekad mengharumkan nama Indonesia di kejuaraan internasional tersebut.

"Kami ingin pencapaian ini juga bisa menjadi motivasi bagi atlet lainnya dan adik-adik untuk bisa berprestasi lebih," pungkasnya.

Pantauan Kompas.com, para atlet bulu tangkis yang sudah kembali ke tanah air antara lain Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Greysia Polii, Nitya Kreshinda Maheswari, Liliyana Natsir, Tonwowi Ahmad, dan pelatih Eng Hian. 

Cabang bulu tangkis sendiri menyumbangkan dua emas dari ganda putri Greysia/Nitya dan ganda putra Hendra/Ahsan. Sedangkan ganda campuran Tontowi/Liliyana menyumbangkan satu perak, dan ganda campuran Praveen/Debby memberikan perunggu.

Selain atlet bulu tangkis, atlet voli pantai dan panahan juga sudah kembali ke tanah air malam ini. Komite Olimpiade Indonesia (KOI) menyambut setiap atlet dan ofisial yang baru tiba di Jakarta dengan kalungan bunga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com