Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia Optimistis Menang 3-0

Kompas.com - 19/09/2014, 13:55 WIB
INCHEON, KOMPAS.com - Tim bulu tangkis beregu putri Indonesia akan memulai pertandingan pertama di Asian Games 2014 melawan tim Maladewa. Pertandingan dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (20/9/2014) di Gyeyang Gymnasium, Incheon, mulai pukul 09.00 waktu setempat.

Jika melihat kekuatan lawan, Indonesia punya peluang besar untuk menang 3-0. Pemain-pemain Indonesia unggul dari segi ranking dan pengalaman. Sebaliknya, Maladewa bukanlah negara bulu tangkis di mana pemain-pemainnya masih ada yang belum memiliki ranking.

"Kami optimistis bisa mengatasi tim Maladewa dengan kemenangan langsung 3-0. Karena dari segi materi pemain, kami lebih unggul," kata Lius Pongoh, Manajer Tim Indonesia.

Hal yang sama dituturkan Greysia Polii, pemain ganda putri andalan yang akan diturunkan pada laga ini. Greysia yang berpasangan dengan Nitya Krishinda Maheswari ini merupakan ganda ranking 10 dunia dan telah menjuarai Thailand Terbuka Grand Prix Gold 2013 dan Taiwan Terbuka Grand Prix Gold 2014.

"Peluang kami untuk menang atas Maladewa memang besar. Laga ini akan kami manfaatkan untuk menyesuaikan diri dengan kondisi lapangan pertandingan. Selain itu, kami juga bisa memanfaatkan pertandingan pertama untuk pemanasan, karena malam harinya kami akan langsung bertemu dengan tim Jepang," ujar Greysia.

Tim Maladewa hanya mengirimkan empat pemain putri yang membuat wakil mereka harus bermain rangkap. Tiga nomor tunggal akan dimainkan terlebih dahulu dan Indonesia akan menurunkan Linda Wenifanetri, Bellaetrix Manuputty, dan Hanna Ramadini. Dua nomor ganda akan diwakili Nitya/Greysia dan Suci Rizki Andini/Tiara Rosalia Nuraidah.

Tim putra Indonesia yang diunggulkan di tempat kedua mendapat bye dan langsung berlaga di babak perempat final pada Minggu (21/9/2014) melawan pemenang antara Thailand atau Taiwan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com