Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanpa Kobe dan LeBron, AS Juara Dunia di Madrid

Kompas.com - 15/09/2014, 19:15 WIB

MADRID, KOMPAS.com — Tanpa Kobe Bryant, LeBron James, ataupun Kevin Durant, bukan berarti para pemain NBA dalam skuad Amerika Serikat tidak mampu membawa negaranya menjuarai Piala Dunia.

AS keluar sebagai juara dunia untuk ketiga kalinya secara berturut-turut setelah di final mampu mencundangi Serbia 129-92, Minggu (Senin 15/9/2014 WIB). Keberhasilan ini sekaligus menepis keraguan akan skuad yang diperkuat para pemain muda NBA.

"Kami merasa terhina setelah dikatakan tim AS yang berangkat ke kejuaraan dunia adalah tim B," kata pemain forward, Kenneth Faried. "Hanya karena tidak ada LeBron (James), tidak ada Kobe (Bryant) dan (Kevin) Durant, bukan berarti kami tidak mampu. Kami mampu terus melangkah dan merebut gelar juara," lanjut Faried.

Bukan hanya menjadi juara dunia , pemain AS Kyrie Irving juga keluar sebagai pemain terbaik Piala Dunia yang berlangsung di Madrid, Spanyol, ini. Di pertandingan final menghadapi Serbia, Irving melesakkan 26 poin, diikuti James Harden dengan 32 poin.

Tim AS yang dipimpin pelatih Mike Krzyzewski ini memang tampil dominan selama Piala Dunia. Mereka selalu menang dengan selisih poin jauh sejak babak penyisihan. Kemenangan tertipis yang mereka raih adalah selisih 21 poin saat menghadapi Turki.

Pelatih Krzyzewski menganggap para pemain bermain luar biasa untuk mendominasi Piala Dunia kali ini. "Kami menghadapi pertandingan-pertandingan yang berat dan tiba-tiba para pemain bisa tampil begitu dominan," kata  Krzyzewski.

Tim AS yang tampil di Piala Dunia di Spanyol ini memang merupakan tim tanpa pemain bintang NBA. Sebelumnya, tim ini beranggotakan Kevin Durant, Kevin Love, dan Blake Griffin sebelum ketiganya mendadak mundur dengan alasan kelelahan. Pemain paling senior adalah Derrick Rose yang memanfaatkan ajang ini untuk uji coba setelah absen setahun karena cedera.

Ini merupakan tim dengan rata-rata pemain termuda sejak pemain NBA diizinkan bermain sejak 1992. Mereka mencatat prestasi gemilang dengan memenangi 63 pertandingan—45 pertandingan resmi FIBA dan 18 ekshibisi—dan secara otomatis lolos ke Olimpiade Rio de Janeiro pada 2016.

Ini juga merupakan gelar juara dunia kelima buat AS yang memiliki pretasi setara dengan bekas negara Yugoslavia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com