Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bao Yixin/Tang Jinhua, Kalah karena Kesalahan Sendiri

Kompas.com - 28/08/2014, 00:21 WIB
Kontributor Olahraga, Norma Gesita

Penulis

Sumber SINA
KOPENHAGEN, KOMPAS.com - Unggulan pertama ganda putri asal Tiongkok, Bao Yixin/Tang Jinhua, harus menelan kenyataan pahit saat dikalahkan pasangan muda Indonesia, Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris (14-21, 18-21), pada babak kedua Kejuaraan Dunia di Kopenhagen, Denmark, Rabu (27/8/2014).

Sebelumnya, kedua pasangan ini pernah bertemu di Belanda Terbuka 2013. Saat itu keadaan jauh berbeda, Bao/Tang menang telak dengan 21-15, 21-7. Kali ini, mereka mendapatkan balasan. Bao/Tang mengaku banyak melakukan kesalahan sendiri pada pertandingan ini.

"Kami bertanding tidak terlalu baik pada awal pertandingan. Hal itu membuat kami kewalahan dan banyak membuat kesalahan sendiri," aku Bao yang datang bersama Tang ke ruang konferensi pers dengan wajah kecewa, usai pertandingan.

"Ritme permainan kami tidak bagus, tidak seragam. Sehingga penampilan kami buruk di lapangan. Kami menjadi tidak percaya diri pada akhir-akhir pertandingan," tambah Tang.

Meski demikian, Bao/Tang tidak akan membiarkan rasa kecewa menguasai mereka. Ganda peringkat satu dunia itu berjanji akan berjuang lebih keras pada turnamen selanjutnya.

Ganda putri Tiongkok lainnya, Tian Qing/Zhao Yunlei, bermain baik dan melaju ke babak ketiga setelah mengalahkan Jwala Gutta/Ashwini Ponnappa (India) dengan skor telak 21-16, 21-8. Luo Ying/Luo Yu menyusul mereka setelah mengalahkan ganda Malaysia, Yin Loo Lim/Lee Meng Yean dengan 21-7, 21-15.

Satu lagi wakil Tiongkok, Wang Xiaoli/Yu Yang, masih akan bertanding melawan Amelia Alicia Anscelly/Soong Fie Cho (Malaysia).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com