Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peserta Jelajah Sepeda Berhasil Selesaikan Etape I

Kompas.com - 18/08/2014, 22:35 WIB
Dian Maharani

Penulis

AMURANG, KOMPAS.com - Peserta Kompas Jelajah Sepeda Manado-Makassar sukses menyelesaikan etape pertama Manado-Tomohon-Amurang sejauh sekitar 84 kilometer, Senin (18/8/2014). Sebanyak 50 peserta yang berangkat dari Manado sekitar pukul 07.20 WITA, tiba di Amurang pukul 17.30 WITA.

Pada etape pertama ini, para peserta langsung melintasi jalur menanjak. "Lumayan buat pemanasan. Cukup berat karena pertamanya landai, masih seneng-seneng, lalu nanjak panjang," ujar Jati Nugroho (53) peserta asal Bogor, Jawa Barat.

Menurut Jati, untung saja cuaca dari pagi hingga sore sangat bersahabat. Kondisi cuaca yang sejuk cukup membantu stamina saat menghadapi jalur yang menanjak. Cuaca tidak panas terik, juga tidak turun hujan.

Sementara itu, peserta asal Padang, Sumatera Barat, Rima Y Pratama (25) menilai jalur tanjakan dan turunan cukup seimbang. Peserta wanita termuda ini pun sukses menjajal semua tanjakan panjang yang dilalui.

"Tanjakannya sebanding sama turunan. Sebelumnya memang sudah dibilang, katanya Sulawesi banyak tanjakan," kata Rima.

Jalur tanjakan di etape pertama ini juga membuat salah satu peserta kram otot sehingga harus dievakuasi sementara. Ada pula peserta yang turun dan mendorong sepedanya ketika bertemu tanjakan cukup terjal.

Selain itu, saat jalur menurun ada salah satu peserta yang terjatuh sehingga harus dievakuasi. Pada etape pertama ini, para peserta mulai menanjak hingga ketinggian 250 meter dari permukaan laut (mdpl) sejauh sekitar 10 km. Kemudian, pesepeda kembali menanjak hingga ketinggian 800 mdpl sejauh 10 km.

Setelah itu, pesepeda mulai melalui jalur landai dan menurun. Namun, beberapa kali masih ditemui tanjakan cukup panjang. Mendekati wilayah Amurang, pesepeda terus melalui jalan menurun dan landai.

Jelajah Sepeda Manado-Makassar ini akan menempuh jarak sekitar 1.700 kilometer yang terbagi dalam 14 etape. Jelajah Sepeda dijadwalkan sampai di Makassar pada Minggu (31/8/2014).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com