Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kyrie Irving Fokus pada Tim Nasional

Kompas.com - 01/08/2014, 18:14 WIB
LAS VEGAS, KOMPAS.com - Kyrie Irving tak bisa menyembunyikan kegembiraan karena musim depan akan bermain bersama LeBron James, membela Cleveland Cavaliers dalam persaingan NBA. Namun, untuk saat ini dia memilih fokus pada tim nasional Amerika Serikat yang akan bersaing pada Piala Dunia di Spanyol, mulai akhir Agustus nanti.

"Sekarang, yang paling penting adalah bahwa kami mewakili Amerika Serikat," kata Irving yang juga memiliki kewarganegaraan Australia. "Ini adalah soal bagaimana kami berusaha meraih medali emas."

Pebasket 22 tahun tersebut merupakan salah satu dari 10 guard murni yang ikut traning camp timnas. Mereka dan para pemain lain akan bersaing untuk mengisi 12 tempat di tim inti.

Bukan pekerjaan mudah untuk menyeleksi 10 guard tersebut karena mereka adalah para pemain terbaik yang bermain di NBA. Selain Irving, guard lainnya yang ikut bergabung saat ini antara lain Derrick Rose (Chicago Bulls), John Wall (Washington Wizards), dan Stephen Curry (Golden State Warriors).

"Ini adalah soal melakukan apa yang menjadi tugasmu di tim, dan itu yang sedang saya coba lakukan. Jelas bahwa kami semua memiliki bakat dan kemampuan, tetapi pada akhirnya kami semua mempunyai satu tujuan yang sama," aku pemain yang Februari lalu terpilih sebagai MVP All-Star.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Head to Head Persib Vs Madura United, Maung Bandung Sering Menderita

Head to Head Persib Vs Madura United, Maung Bandung Sering Menderita

Liga Indonesia
Atalanta Vs Bayer Leverkusen, Kegagalan Musim Lalu Pompa Semangat Die Werkself

Atalanta Vs Bayer Leverkusen, Kegagalan Musim Lalu Pompa Semangat Die Werkself

Liga Lain
Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Pep Guardiola Jadi Pelatih Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Jelang Laga Final Lawan Persib, Pemain Muda Madura United Gabung Timnas

Liga Indonesia
Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Piala AFF: Pelatih Thailand Puji Indonesia, Sebut Garuda Naik Level

Timnas Indonesia
Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Jadwal Final Liga Europa, Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com