Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaket Hilang, Atlet Malaysia Gagal Bertanding

Kompas.com - 22/07/2014, 16:53 WIB

GLASGOW, Kompas.com — Peraih medali emas cabang menembak Commonwealth Games, Nur Ayuni Farhana Abdul Halim, gagal mempertahankan gelar setelah kehilangan jaketnya saat menuju ke Skotlandia.

Ayuni merupakan peraih medali emas nomor 10 meter air rifle bersama pasangannya, Nur Suryani Taibi, di ajang Commonwealth Games di New Delhi, empat tahun lalu. Ia sebenarnya akan turun di nomor 10 meter air rifle dan 50 meter rifle prone.

Manajer tim Malaysia, Musa Omar, membenarkan keputusan mengundurkan diri dari Ayuni dengan alasan kehilangan jaket bertandingnya saat menuju Skotlandia. "Ia merupakan peraih medali emas dan sekarang ia kehilangan kesempatan bertanding. Saya tahu ini sangat menyakitkan buat dirinya," kata Musa.

"Kami sudah memberi laporan setelah tasnya tidak ditemukan dalam barang bawaan tim lainnya. Kami sudah menunggu selama tiga hari. Sementara hari ini adalah hari pendaftaran nama," ungkapnya.

"Peraturan yang ada memang jelas bahwa ia harus mengenakan jaket negara asal. Kami mencoba untuk meminjam, namun ukurannya berbeda. Kami mencoba untuk membuat yang baru, namun ia mengatakan butuh waktu dua bulan untuk penyesuaian."

Menurut Musa, Ayuni tak berhenti menangis dan ingin segera pulang setelah dipastikan tidak bisa bertanding. Namun menurut Musa, Ayuni harus tetap bersama tim di Skotlandia dan menyaksikan para penggantinya. Posisinya di 10 meter air rifle digantikan Muslifah Zulkifli, sementara di nomor 50 meter prone, posisinya digantikan Suryani.

"Semua senjata yang dibawa terdaftar atas nama dia (Ayuni). Jadi dia tidak dapat pulang duluan," lanjutnya. "Ini memang keadaan yang tak menguntungkan. Dia sangat sedih, seperti juga kami."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com