Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warriors Pecat Pelatih Jackson

Kompas.com - 07/05/2014, 22:18 WIB

GOLDEN STATE, Kompas.com - Klub NBA Golden State Warriors memecat pelatih kepala Mark Jackson, Selasa (06/05/2014) setelah klub tersebut tersingkir di putaran pertama babak playoff.

Pemecatan ini tidak disertai pengumuman siapa nama pelatih yang akan menggantikan posisi Jackson untuk musim depan.

"Mark (Jackson) telah melakukan banyak hal yang baik selama tiga tahun bergabung dengan kami. Ia membantu tim mencapai hasil yang lebih baik dibandingkan saat ia mulai bergabung 36 bulan lalu," kata manajer umum klub, Bob Myers.

"Kami menghargai dedikasi dan komitmennya dan menghargai kontribusinya. Namun sebagai organisasi, kami merasa akan lebih baik untuk melakukan hal yang berbeda dengan saat ini," lanjut Myers.

Jackson, 49, mulai menangani Warriors pada 2010-11 dengan rekor 36-46. Tiga tahun kemudian ia menjadi satu dari tiga pelatih dalam sejarah klub yang membawa klub mencatat 50 kali menang.

Warriors mencatat 51-31 dalam musim reguler yang membuat mereka lolos ke babak playoff. Namun mereka kalah 3-4 di babak pertama playoff saat menghadapi Los Angeles Clippers

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com