Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambutan Meriah buat Para Juara All England

Kompas.com - 11/03/2014, 22:33 WIB
JAKARTA, Kompas.com - Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir  mendapat sambutan luar biasa dari para penggemar bulutangkis setelah mereka  meraih gelar juara di ajang bergengsi All England Super Series Premier 2014.
 
Hendra/Ahsan dan Tontowi/Liliyana tiba di Jakarta pada pukul 19.30 WIB setelah menempuh perjalanan udara selama 14 jam dari Birmingham, Inggris.
 
Setibanya di Jakarta, Tontowi/Liliyana dan Hendra/Ahsan langsung dielu-elukan penggemarnya yang membawa spanduk ucapan selamat. Hadir dalam upacara penyambutan Wakil Ketua Umum PP PBSI Fuad Basya, Sekretaris Jenderal PP PBSI Anton Subowo dan Wakil Sekretaris Jenderal PP PBSI Achmad Budiharto . Sementara itu Ketua Umum PP PBSI Gita Wirjawan berhalangan hadir, namun beliau menyampaikan ucapan selamat kepada para pahlawan bulutangkis.
 
Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo juga turut hadir menyambut kedatangan Tontowi/Liliyana dan Hendra/Ahsan.
 
"Pak Gita menyampaikan ucapan selamat kepada Tontowi/Liliyana dan Hendra/Ahsan atas gelar yang telah diraih. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia dan rekan-rekan media yang telah mendukung para atlet bulutangkis kita," kata Fuad pada sambutannya.
 
"Puji syukur Indonesia berhasil mendapat dua gelar di All England. PBSI mengucapkan terima kasih kepada para atlet dan pelatih. Semoga ini menjadi motivasi untuk pemain yang lain. Semoga akan ada penerus Tontowi/Liliyana dan Hendra/Ahsan selanjutnya," tambah Fuad.
 
Usai menerima pengalungan bunga dari PBSI, para juara mengungkapkan isi hati mereka atas raihan gelar bergengsi yang membanggakan ini. Hendra/Ahsan terlihat sangat bahagia bisa meraih gelar All England pertama mereka, sementara Tontowi/Liliyana tak kalah gembira atas gelar hattrick yang mereka raih.
 
Pasangan juara dunia ganda campuran 2013 ini bahkan selalu mengacungkan tiga jari saat diminta berpose oleh media. Hal ini menunjukkan betapa bahagianya mereka atas tiga gelar berturut-turut yang diraih di turnamen tertua di dunia tersebut.
 
"Bisa hattrick di All England adalah prestasi yang luar biasa. Kami tentunya sangat senang sekali bisa mengharumkan nama Indonesia di kancah perbulutangkisan dunia," ucap Liliyana.
 
"Kami sih maunya nggak cuma tiga gelar saja, kalau bisa dapat empat, lima, enam, tujuh dan seterusnya. Dan bukan cuma gelar All England saja, tapi gelar-gelar di turnamen lainnya," pungkas Tontowi yang disambut riuh tepuk tangan para penggemarnya.
 
Tontowi/Liliyana meraih gelar ketiga di All England usai mengalahkan pasangan rangking satu dunia, Zhang Nan/Zhao Yunlei (China), 21-13, 21-17. Sementara Hendra/Ahsan yang saat ini merupakan pasangan terkuat dunia, di babak final menundukkan Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa (Jepang), 21-19, 21-19. (/*)
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com