Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kusmawati Raih Emas di MTB SEA Games

Kompas.com - 13/12/2013, 12:05 WIB
NAYPYIDAW, Kompas.com - Atlet balap sepeda  Kusmawati Yazid menambah perolehan medali emas bagi Indonesia setelah menjadi tercepat di nomor MTB individu putri yang berlangsung di lintasan balap Mount Pleasant, Naypyidaw, Jumat.

Pebalap asal Ciamis, Jawa Barat, itu mampu memperbaiki raihan medalinya setelah di SEA Games 2011 Jakarta hanya mampu meraih perunggu. Hasil ini langsung disambut suka cita oleh jajaran official maupun pendukung timnas.

"Ini di luar dugaan. Kusma bermain cukup maksimal sehingga mampu meraih medali emas," kata Manajer Timnas Balap Sepeda Wahyudi Hidayat di lokasi balapan.

Menurut dia, raihan emas ini sangat membanggakan karena melebihi target yang dibebankan oleh Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) yaitu perak. Dengan hasil ini pemenuhan target total akan lebih mudah.

"Kami berterimakasih pada jajaran pelatih yang sukses membuat pebalap meraih hasil terbaik," katanya menambahkan.

Perjuangan Kusmawasi Yazid untuk meraih emas cukup berat karena harus bersaing dengan pebalap Thailand dan Vietnam. Butuh empat dari lima lap untuk mengambil posisi terdepan hingga akhirnya finis dengan waktu 01.21.20 yang terbagi dalam empat lap.

"Diawal saya terus bersaing dengan pebble Malaysia dan Vietnam. Khusus Vietnam susah banget. Harus berfikir keras dan konsultasi dengan pelatih (Oky). Akhirnya saya bisa unggul setelah dia lengah," kata Kusmawati Yazid.

Menurut dia, salah satu kunci kemenangan adalah sukses menjadi yang tercepat pada turunan. Kondisi ini membuat pebalap Vietnam kaget sehingga mampu menjadi unggul cepat.

Sementara itu medali perak direbut pebalap Thailand, Wong Padklang Jutamas dengan catatan waktu 01. 21. 43 dan perunggu direbut atlet Vietnam, Dinh Thi Nhi Quynh dengan catatan waktu 01.21.54.

Raihan medali emas bagi Kusmawati Yazid ini cukup istimewa karena dihadapan CDM Kontingen Indonesia Aslizar Tanjung. Medali ini juga menjadi yang kedua bagi atlet asal Ciamis itu setelah sebelumnya dari nomor estafet beregu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com