Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dwi Haryoko Bawa CLS Knights Pimpin Grup B

Kompas.com - 26/09/2013, 05:58 WIB
Norma Gesita

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Tim basket CLS Knights Surabaya memantapkan posisi pada persaingan merebut tiket semifinal turnamen pramusim National Basketball League (NBL) 2013. CLS berada di puncak klasemen sementara Grup B usai memenangi pertandingan ketiganya melawan NSH GMC Riau, 73-50, di DBL Arena, Surabaya, Rabu (25/9/2013).

Hasil positif tersebut tidak didapat dengan mudah. NSH GMC memberi perlawanan sengit sejak kuarter satu. Juliano Gandhi mencuri poin lebih dulu melalui tembakan tiga angka saat pertandingan baru berjalan 10 detik.

Hingga sisa empat menit kuarter pertama, permainan NSH masih stabil dan mampu mengimbangi CLS. Namun, CLS berhasil membalikkan keadaan dan memimpin sembilan angka pada akhir kuarter ini dengan 27-18.

Pergerakan cepat pemain CLS sulit dibendung oleh NSH di kuarter dua. Dwi Haryoko berhasil membangun serangan dan membawa CLS memimpin jauh 45-29 pada akhir kuarter.

CLS masih menerapkan strategi zone defense pada pertandingan ini. Pola pertahanan tersebut makin terorganisasi saat kuarter tiga. Hingga lima menit berjalan, NSH hanya bisa mencetak dua poin. Akurasi tembakan dan transisi offense ke defense yang kurang baik dari NSH makin menguntungkan CLS. Kuarter tiga masih menjadi milik CLS, 65-39.

Semangat para pemain CLS yang menggebu berlanjut pada kuarter empat. Unggul jauh, pelatih Kim Dong-wong melakukan rotasi pemain dan menyimpan beberapa pemain senior. Meski demikian, NSH masih sulit mengejar poin. Pertandingan berakhir dengan kemenangan CLS 73-50.

"Sampai sekarang, kami masih beradaptasi dengan pola permainan yang diterapkan pelatih. Namun, sejauh ini saya melihat performa tim sudah jauh lebih baik dari sebelumnya. Pemain rookie pun sudah mulai tampil konsisten," ungkap Dwi Haryoko, kapten CLS yang mencetak angka terbanyak bagi timnya, 14 poin.

Setelah memenangi pertandingan ini, CLS resmi mengantongi tiga kemenangan beruntun dan berhak atas posisi puncak di grup B dengan enam poin.

Klasemen Sementara Pramusim National Basketball League (NBL) 2013
GRUP A
Satria Muda BritAma Jakarta: 4 menang, 0 kalah (8 poin)
Dell Aspac Jakarta: 3 menang, 1 kalah (7 poin)
Stadium Jakarta: 2 menang, 2 kalah (6 poin)
JNE BSC Bandung Utama: 1 menang, 3 kalah (5 poin)
Satya Wacana Metro LBC Bandung: 1 menang, 2 kalah (4 poin)
Bimasakti Nikko Steel Malang: 0 menang, 3 kalah (3 poin)

GRUP B
CLS Knights Surabaya: 3 menang, 0 kalah (6 poin)
Hangtuah Sumsel IM: 2 menang, 2 kalah (6 poin)
Pelita Jaya Energi-MP Jakarta: 2 menang, 1 kalah (5 poin)
Garuda Kukar Bandung: 2 menang, 1 kalah (5 poin)
Pacific Caesar Surabaya: 1 menang, 2 kalah (4 poin)
NSH GMC Riau: 0 menang, 4 kalah (4 poin)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com