Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andy Murray Sukses Jalani Operasi Pinggang

Kompas.com - 24/09/2013, 20:18 WIB
LONDON, KOMPAS.com - Andy Murray sukses menjalani operasi pada pinggangnya yang cedera. Petenis 26 tahun ini segera membagikan kabar gembira ini dengan mengunggah fotonya yang mengacungkan dua jempol, di tempat tidur rumah sakit, lewat Twitter.

Hal pertama yang ditulis petenis ranking tiga dunia ini adalah, "Terima kasih atas semua doanya, sangat berarti untuk saya."

Pada status berikutnya, Murray mengatakan bahwa hal pertama yang dia katakan setelah sadar dari pengaruh obat bius saat menjalani operasi, adalah "Apakah saya menang?."

Murray menjalani operasi sekitar satu minggu setelah berhasil membawa tim Davus Cup Inggris kembali ke Grup Dunia, berkat kemenangan atas Kroasia di babak play-off Grup Dunia.

Cedera ini yang membuat petenis kelahiran Skotlandia tersebut harus absen dari French Open, Juni lalu. Untungnya, dia pulih tepat waktu hingga bisa turun di Wimbledon, dan berhasil meraih gelar juara. Murray adalah petenis Inggris pertama dalam 77 tahun yang berhasil menjuarai Wimbledon

Setelah itu, Murray kembali dibayang-bayangi sakit di pinggangnya. Dia gagal mempertahankan gelar di US Open, setelah terhenti di perempat final. Tahun lalu, dia merebut gelar Grand Slam pertamanya di turnamen tersebut.

Dengan operasi ini, Murray tampaknya tak akan bisa ikut pertandingan hingga akhir tahun, termasuk World Tour Finals di London, November mendatang. Murray adalah satu dari tiga petenis, selain Rafael Nadal dan Novak Djokovic, yang sudah memastikan diri lolos di turnamen yang hanya diikuti delapan petenis terbaik dalam satu tahun tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com