Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Crutchlow, dari Jatuh Dua Kali hingga Posisi Start Ketiga

Kompas.com - 01/09/2013, 00:08 WIB
SILVERSTONE, KOMPAS.com - Cal Crutchlow menjalani salah satu hari yang penuh gejolak di sepanjang kariernya, Sabtu (31/8/2013). Pebalap Inggris ini memastikan raihan tempat start ketiga GP Inggris, setelah sebelumnya, di hari yang sama, jatuh dua kali dengan cukup keras.

Crutclow membuka hari ini dengan turun pada sesi latihan bebas tiga di Sirkuit Silverstone. Di awal sesi dia terjatuh cukup parah, dan harus menjalani pemeriksaan medis. Bisa kembali ke lintasan dan melakukan delapan putaran, pebalap 27 tahun ini terjatuh lagi, pada penghujung sesi.

Kisah jatuh bangun ini akhirnya ditutup dengan cukup manis, yakni catatan waktu tercepat ketiga pada sesi kualifikasi. Artinya, pebalap Yamaha Tech3 ini akan memulai balapan Inggris, Minggu (1/9/2013), dari posisi start ketiga.

"Tangan saya sungguh, sungguh terkilir karena saya jatuh dengan ban depan masih dingin, pada kecepatan 293 kilometer per jam," terang Crutchlow tentang kecelakaan pertamanya, sambil tersenyum.  "Pada kecelakaan kedua, saya tidak bisa mengendalikan motor ketika saya mulai mengentak. Ini adalah kesalahan saya."

"Tim sudah melakukan pekerjaan luar biasa dalam mengatur motor untuk sesi sore (latihan empat dan kualifikasi). Saya rasa kami sudah melakukan pekerjaan yang baik, tapi tidak sebagus (Marc Marquez dan Jorge Lorenzo), yang mencatat waktu fenomenal."

"Tetapi, saya senang bisa berada di baris terdepan pada balapan kandang. Terima kasih kepada semua yang telah memberikan dukungan, dan semoga besok akan lebih baik dari pada hari ini," tutur Crutchlow.

Marquez akan memulai balapan dari posisi terdepan, sementara Lorenzo di posisi dua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com