Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikut Lomba Triatlon Seraya Menikmati Indahnya Bintan

Kompas.com - 31/08/2013, 22:14 WIB
Norma Gesita

Penulis

BINTAN, KOMPAS.com - Para triatlet yang mengikuti MetaMan Bintan Triathlon 2013 tidak hanya datang untuk bertanding. Mereka juga ingin menikmati pemandangan pulau Bintan yang sangat indah, sambil berenang, bersepeda, dan berlari. 

Kompetisi tingkat internasioanl ini berlangsung Sabtu (31/8/2013), dengan start dan finis di Nirwana Resort Garden, yang berbatasan langsung dengan laut. Para triatlet memulai lomba dengan berenang sepanjang 3,8 kilometer untuk full iron distance dan 1,9 kilometer untuk half iron distance.

Laut Bintan yang tenang dan tanpa ombak ini mempermudah para triatlet menyelesaikan tantangan pertama. Latar belakang pemandangan pantai serta air laut yang sangat jernih jadi salah satu favorit para peserta.

KOMPAS.COM/NORMA GESITA Dengan latar pemandangan pantai yang indah, para triatlet berenang mengitari pantai Bintan pada MetaMan Bintan Triathlon 2013 di Riau, Sabtu (31/8/2013).
Setelah menyelesaikan tantangan pertama, para peserta langsung berlari menuju ujian selanjutnya, yakni bersepeda sepanjang 180 kilometer untuk full iron distance dan 90 kilometer untuk half iron distance
 
Jalur sepeda yang dilalui peserta telah steril dari kendaraan. Jalur yang berada di sekitar Nirwana Garden Resort ini memiliki karakter yang berbukit-bukit dengan banyak tikungan, tentu saja dengan bonus pemandangan yang sangat indah.

Bagi beberapa triatlet, jalur seperti ini justru menarik karena memiliki tantangan tersendiri. "Sejujurnya, saya bosan dengan jalur lurus yang biasa. Rasanya sayang jika harus membayar mahal untuk bertanding di jalan yang lurus saja. Di sini, jalur yang berbukit-bukit justru menjadi tantangan yang menyenangkan. Jalur ini cocok sekali dengan saya," kata Caroline Steffen, juara kategori full iron distance untuk putri.

 
Terakhir, para triatlet berlari sejauh 42 kilometer (enam putaran) untuk full iron distance dan 21 kilometer (dua putaran) untuk half iron distance. Jalur lari ini mengitari Nirwana Garden Resort.

KOMPAS.COM/NORMA GESITA Seorang triatlet, berlari memasuki garis finis pada Metaman Bintan Triathlon 2013 di Nirwana Garden Resort, Bintan, Riau, Sabtu (31/8/2013).
Cuaca yang sedang cerah sangat mendukung para triatlet untuk segera menyelesaikan lomba. "Tantangannya memang pada temperatur. Tapi Bintan adalah tempat yang sangat indah. Saya pasti akan kembali bertanding di sini tahun depan," kata Courtney Ogden, juara kategori full iron distance untuk putra.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com