Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Azarenka Kalah dan Alami Cedera

Kompas.com - 05/08/2013, 10:51 WIB
TORONTO, Kompas.com - Juara Australia Terbuka dua kali, Victoria Azarenka  mengundurkan diri dari turnamen lapangan keras di Toronto akibat cedera punggung setelah kalah di final turnamen Kalifornia.

Azarenka yang merupakan unggulan pertama dikalahkan petenis Australia, Samantha Stosur 2-6, 3-6 di turnamen WTA Carlsbad, Kalifornia, Minggu.

Panitia pertandingan  di Toronto yang memberi fasilitas wild card buat Azarenka menerima pernyataan pengunduran diri ini segera setelah usainya turnamen di Carlsbad. "Dengan sangat menyesal saya memberitahu saya tidak dapat ikut ke Toronto karena saya tahu betapa pentingnya kejuaraan ini," demikian pernyataan tertulis Azarenka.

"saya meminta maaf kepada para penggemar di Kanada dan saya akan bekerja keras untuk segera pulih dan kembali ke lapangan secepatnya,"lanjut Azarenka.

Azarenka mengalami cedera lutut saat tersingkir di babak pertama turnamen grand slam Wimbledon, Juni lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com