Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alonso Ditegur Bos Ferrari

Kompas.com - 30/07/2013, 17:53 WIB
MARANELLO, KOMPAS.com - Presiden Ferrari, Luca Montezemolo, dikabarkan telah memberi peringatan kepada Fernando Alonso berkaitan dengan munculnya rumor seputar kemungkinan hijrahnya pebalap Spanyol tersebut ke Red Bull.

Alonso mengalami akhir pekan yang buruk di Hungaroring dengan hanya finis kelima. Efeknya, dia harus turun ke peringkat tiga klasemen sementara, tergeser Kimi Raikkonen.

Rumor seputar Red Bull ini muncul karena manajer Alonso, Luis Garcia Abad terlihat melakukan pembicaraan dengan bos Red Bull, Christian Horner, di paddock Hungaroring, akhir pekan kemarin.

Senin (29/7/2013), Montezemolo menelepon Alonso untuk menyelamati pebalapnya yang genap berusia 32 tahun. Menurut situs resmi Ferrari, sang bos juga meberikan sedikit nasihat untuk Alonso.

"Semua juara yang pernah mengendarai Ferrari selalu diminta untuk mengutamakan tim dari pada dirinya sendiri.

"Ini adalah saat untuk tetap tenang, menghindari polemik, dan menunjukkan kerendahan hati dan determinasi untuk memberikan kontribusi, berdiri di samping tim dan orang-orang yang bekerja di lintasan ataupun tidak" ucap Montezemolo.

Tidak biasanya Ferrari menunjukkan ke publik apa yang menjadi masalah internal mereka. Tapi rumor seputar Alonso dan Red Bull sudah terlanjur menyebar.

Saat dikonfirmasi tentang rumor tersebut, Alonso menjawab, "Saya rasa tidak. Tidak, setahu saya."

Tapi, saat ditanya hadiah apa yang dia inginkan pada ulang tahunnya, inilah jawaban juara dunia 2005 dan 2006 tersebut, "Mobil orang lain."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com