Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Sambangi Sirkuit Baru di Argentina

Kompas.com - 03/07/2013, 16:21 WIB
BUENOS AIRES, KOMPAS.com — Rombongan MotoGP hadir dalam kunjungan resmi ke Argentina untuk kali pertama. Mereka akan menjalani uji coba selama dua hari, Kamis dan Jumat besok, di sirkuit yang terletak 1,1 km di sebelah barat laut Buenos Aires.

Mereka menggelar konferensi pers di Hotel NH City Buenos Aires, Selasa (2/7/2013) waktu setempat. Pebalap Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow, mengaku senang dengan kesempatan membalap di Argentina untuk kali pertama.

"Akan sangat menyenangkan berada di sana dan mencoba lintasan. Lalu kami bisa kembali dan bercerita kepada pebalap lain apa yang kami pikirkan tentang tempat ini."

"Dari apa yang kami tahu, saya tidak melihat ada pengembangan yang harus dilakukan karena sepertinya fasilitas dan sirkuitnya fantastis. Kami ingin segera ke sana dan semoga kami mendapatkan dua hari yang baik untuk mengelilingi lintasan dan juga memberi informasi penting buat mereka," papar Crutchlow.

Crutchlow datang ke Argentina bersama beberapa rider MotoGP, yaitu Alvaro Bautista, Stefan Bradl, dan Hector Barbera. Bersama mereka adalah rider Moto2, yaitu Tito Rabat dan Nico Terol.

"Kami akan memulai dengan uji coba dan mungkin tahun depan ada balapan GP di sini, di Argentina," tambah Bautista. "Akan sangat menarik melihat lintasan baru, tikungan, aspal, dan juga keamanan, yang tentu saja sangat penting."

Mei lalu, lintasan ini dipindah lebih dekat ke kota untuk memaksimalkan peluang disetujui sebagai salah satu tuan rumah balapan MotoGP.

Rider LCR Hinda, Bradl, melihat sirkuit ini sebagai ujian sesungguhnya untuk ban.

"Lay out sirkuit ini sepertinya sangat cepat. Ini akan membuat ban bekerja keras karena kami akan berada di pinggir lintasan, mengakselerasi dengan keras untuk waktu yang lama."

"Saya melihat ada beberapa tikungan yang sangat cepat, jadi ingin melihat dan mencoba, demi mendapatkan informasi sebanyak mungkin untuk tahun depan. Mungkin salah satu hal yang paling penting adalah bahwa kami bisa tahu bagaimana ban akan bekerja," ucap Bradl.

Uji coba hari Kamis dan Jumat ini akan dimulai pukul 10.00-17.00 waktu setempat atau 20.00-03.00 dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com