Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jakarta MILO 10K Digelar, Jokowi Ikut Berlari

Kompas.com - 23/06/2013, 08:32 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

Sumber Antara

JAKARTA, Kompas.com — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) menjadi salah satu peserta lomba lari jalan raya 10 kilometer atau Jakarta International  MILO 10K 2013.
     
Partisipasi Jokowi menjadi peserta lomba lari tersebut merupakan aksi yang tidak terduga. Pasalnya, Jokowi dijadwalkan untuk memantau jalannya perlombaan dari tribun yang telah disiapkan oleh panitia acara.
     
Pistol penanda dimulainya perlombaan ditembakkan oleh Jokowi tepat pada pukul 06.30 WIB dan puluhan ribu peserta segera berlari.
     
"Selamat pagi seluruh warga Jakarta. Siap berlomba? Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, Jakarta International 10K 2013 saya nyatakan dimulai," kata Jokowi sambil menembakkan pistol ke udara di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Minggu.
     
Namun, tak lama kemudian, tak disangka-sangka, Jokowi turun dari podium dan bergabung, membaur dengan para peserta Jakarta International MILO 10K 2013.
     
Aksi Jokowi itu sontak mengundang riuh rendah dan tepuk tangan dari para penonton. Mereka bersorak-sorak kencang sambil meneriakkan nama Jokowi berulang-ulang, memberi semangat agar Gubernur itu berlari lebih cepat.
     
Jakarta International 10K merupakan salah satu bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Jakarta ke-486. Kompetisi atletik ini telah digelar sejak 2004.
     
Perlombaan lari tersebut diikuti oleh lebih dari 35 ribu peserta, termasuk di antaranya 20 pelari elie internasional. Para peserta akan memperebutkan hadiah uang berjumlah total Rp 900 juta.
     
Lomba lari jalan raya 10 kilometer itu dimulai dan berakhir di Lapangan Silang Monas Barat Daya, Jakarta Pusat. Rute yang ditempuh, yakni melalui Jalan MH Thamrin dan Jalan Jenderal Sudirman, kemudian berputar di depan Kampus Unika Atmajaya.
     
Penyelenggaraan Jakarta International MILO 10K merupakan kerja sama antara Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) DKI Jakarta, Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI), dan Nestle Milo.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com