Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Jerman 2019, Max Verstappen Rajai Hockenheim

Kompas.com - 28/07/2019, 22:25 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Red Bull, Max Verstappen, berhasil menjadi juara pada gelaran Formula One (F1) GP Jerman 2019 yang digelar di Sirkuit Hockenheim, Minggu (28/7/2019).

Adapun posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati pebalap Ferrari, Sebastian Vettel dan pebalap Toro Rosso, Daniil Kvyat.

Sementara itu, Lewis Hamilton yang start dari posisi pertama, harus puas finis di urutan ke-11.

Baca juga: Kualifikasi F1 GP Jerman, Lewis Hamilton Start dari Posisi Terdepan

Jalannya balapan

Lewis Hamilton yang meraih pole position pada balapan tersebut, langsung mengamankan posisi pertama sejak awal putaran.

Balapan baru berjalan tiga putaran, pebalap Racing Point, Sergio Perez tak dapat meneruskan lomba karena mobilnya mengalami kecelakaan. Mobil yang ia kendarai keluar dari lintasan dan menabrak pagar pembatas.

Memasuki putaran ketujuh, safety car masuk lantaran hujan. Satu per satu pebalap masuk pit stop guna mengganti ban yang lebih aman.

Pebalap Ferrari, Charles Leclerc, melakukan gebrakan dengan menyegel posisi keempat pada putaran ke-13. Sebelumnya, Leclerc mengawali balapan di posisi ke-10.

Pada putaran ke-16, nasib sial menimpa pebalap Renault, Daniel Ricciardo. Ia harus keluar dari lintasan lebih cepat karena mengalami kecelakaan.

Memasuki putaran ke-21, Hamilton masih belum tergeser dari posisi pertama.

Baca juga: F1 Vietnam, Gambar Sirkuit Jalan Raya Hanoi Dirilis

Persaingan sengit justru terjadi antara Valtteri Bottas dan Max Verstappen yang memperebutkan posisi kedua.

Namun, memasuki putaran ke-28, Charles Leclerc mampu menyegel posisi kedua di belakang Hamilton.

Nahas bagi Leclerc, pada putaran ke-29, ia mengalami kecelakaan dan tak bisa meneruskan balapan. Valtteri Bottas mengambil alih posisinya.

Pada putaran ke-30, Hamilton mengalami kecelakaan kecil sebelum melakukan pit stop. Bodi mobilnya mengalami kerusakan di beberapa bagian.

Hal tersebut membuat ia harus berada di pit stop dalam waktu yang cukup lama.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com