Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikalahkan Kento Momota, Jonatan Christie Gagal Juara Japan Open 2019

Kompas.com - 28/07/2019, 12:54 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jonatan Christie gagal menjadi juara Japan Open 2019 setelah dikalahkan pebulu tangkis Jepang, Kento Momota, pada laga final, Minggu (28/7/2019) siang.

Menghadapi pemain nomor satu dunia, Jojo - sapaan akrab Jonatan Christie - takluk dua gim langsung, masing-masing dengan skor 16-21 dan 13-21 selama 43 menit.

Laga Jonatan vs Kento Momota berlangsung ketat di awal gim pertama.

Saling susul menyusul poin sempat terjadi. Namun, secara perlahan Kento Momota mampu meninggalkan perolehan poin Jojo.

Kento Momota akhirnya mampu menutup gim pertama dengan skor 21-16.

Memasuki gim kedua, Kento Momota semakin tak terbendung. Ia bahkan mampu menutup pertandingan dengan rentang skor yang lebih jauh, 13-21.

Kegagalan Jojo membuatnya gagal memangkas rekor pertemuan dengan Kento Momota.

Rekor head to head kedua pemain ini masih menjadi milik Kento Momota tersebut dengan keunggulan 3-1.

Titel Japan Open 2019 menjadi gelar kelima Kento pada musim ini.

Baca juga: Dikalahkan Kento Momota, Jonatan Christie Gagal Juara Japan Open 2019

Sebelumnya, Kento Momota sudah berhasil meraih gelar juara di Germany Open, All England, Kejuaraan Asia, dan Singapore Open.

Sementara itu, Jojo baru mengemas dua gelar juara tahun ini, masing-masing di Australia dan Selandia Baru.

Kegagalan Jojo menjuarai Japan Open 2019 juga memperpanjang catatan negatif pemain tunggal putra Indonesia di kejuaraan ini.

Pemain tunggal putra Indonesia tercatat tak pernah lagi menajdi juara Japan Open selama 11 tahun terakhir.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia yang terakhir kali mampu juara Japan Open adalah Sony Dwi Kuncoro pada tahun 2008.

Sebelum Kento, Jepang juga sudah meraih satu gelar di nomor tunggal putri lewat Akane Yamaguchi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com