Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Inggris, Lewis Hamilton Lewati Rekor Legenda Perancis

Kompas.com - 14/07/2019, 22:53 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

Pada lap ke-20 bendera kuning dikibarkan setelah Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo) mengalami kecelakaan yang menyebabkan safety car diturunkan ke lintasan.

Momen itu langsung dimanfaatkan oleh sejumlah pebalap untuk melakukan pit stop termasuk sang pemimpin balapan, Lewis Hamilton.

Hamilton mampu keluar pit tepat waktu dan tetap berada di depan Bottas yang sebelumnya sudah melakukan pit stop.

Sebastian Vettel, Max Verstappen, dan Charles Leclerc pun melakukan langkah serupa yang membuat mereka harus kehilangan posisi.

Deretan posisi 1-6 pun secara berurutan diisi oleh Hamilton, Bottas, Vettel, Gasly, Verstappen, dan Leclerc.

Setelah sekitar empat lap safety car diturunkan ke lintasan, GP Inggris 2019 kembali dilanjutkan dan duel sengit pun langsung terjadi.

Charles Leclerc lagi-lagi terlibat duel dengan Max Verstappen yang saat itu berada di depannya.

Kali ini, Verstappen mampu bertahan dari segala manuver yang dilancarkan oleh Leclerc sehingga tetap bertahan di peringkat kelima.

Seusai lepas dari tekanan Charles Leclerc, Max Verstappen mampu naik ke peringkat keempat setelah berhasil mendahului Pierre Gasly pada lap ke-30.

Verstappen pun melanjutkan perburuannya dengan mengincar posisi ketiga yang diduduki Vettel sekaligus meninggalkan Gasly berduel dengan Leclerc.

Pada lap ke-36, Charles Leclerc sukses mendahului Pierre Gasly pada tikungan ketiga Sirkuit Silverstone.

Satu putaran berselang giliran Verstappen yang mencoba melakukan manuver overtake terhadap Vettel.

Verstappen sebenarnya sudah berhasil mendahului, tetapi Vettel melakukan kesalahan dengan menabrak bagian belakang mobil Red Bull Racing setelah telat melakukan pengereman.

Alhasil, kedua pebalap tergelincir keluar lintasan dan didahului oleh Leclerc serta Gasly sebelum akhirnya melanjutkan balapan.

Saat Verstappen mampu terus melanjutkan balapan, Vettel yang mengalami kerusakan harus melakukan pit stop yang membuatnya tercecer di peringkat buncit.

Jarak yang jauh dari peringkat ketiga dimanfaatkan oleh Valtteri Bottas yang mengaku sedikit bermasalah dengan ban untuk melakukan pit stop pada lap ke-46.

Lewis Hamilton sebenarnya direncanakan oleh Mercedes untuk melakukan langkah serupa, tetapi sang pembalap menolak.

Meski begitu, Lewis Hamilton tetap mampu melanjutkan balapan tanpa masalah dan melintasi garis finis sebagai pemenang.

Bahkan Hamilton mampu menorehkan fastest lap pada putaran terakhir yang membuatnya mendapatkan tambahan satu poin ekstra. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com