Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Jerman, Marc Marquez Pastikan Podium Tertinggi di Sachsenring

Kompas.com - 07/07/2019, 19:41 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, berhasil memenangi balapan MotoGP Jerman yang berlangsung di Sirkuit Sachsenring, pada Minggu (7/7/2019).

Rider asal Spanyol sukses mencapai podium tertinggi, mengungguli Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) dan Cal Crutchlow (LCR Honda Castrol).

Bagi Marc Marquez, ini adalah kemenangan kelimanya sepanjang kompetisi balapan MotoGP 2019, sekaligus yang ke-10 di Sirkuit Sachsenring.

Jalannya balapan

Awal balapan MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring diwarnai dengan insiden terjatuhnya pebalap rookie Perancis dari tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo.

Memulai balapan dari posisi ke-2 di belakang Marquez, Quartararo justru terjatuh pada putaran kedua, tepatnya saat melewati tikungan 3.

Pebalap berusia 20 tahun lalu itu terjatuh saat hendak mencoba menyalip rider Ducati Team asal Italia, Danilo Petrucci.

Menariknya, insiden jatuh di tikungan 3 tak hanya dialami oleh Quartararo, tetapi juga Johann Zarco (Red Bull KTM Factory Racing) dan Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech 3).

Setelah itu, urutan tiga besar ditempati oleh Marquez, yang kemudian diikuti oleh Rins dan Vinales. Ketiganya bersaing cukup sengit.

Pebalap dari LCR Honda Castrol, Cal Crutchlow, juga tak bisa dianggap enteng. Saat balapan tersisa 22 putaran, ia berada di urutan ke-4 untuk menguntit Vinales.

Persaingan sengit antara Vinales dan Crutchlow untuk posisi ketiga berlangsung cukup lama.

Saat balapan tersisa 11 putaran, insiden mengejutkan juga dialami pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins.

Rins, yang sedang menempati posisi runner-up, tiba-tiba terjatuh ketika sedang melewati tikungan 11.

Bagi Rins, ini adalah kali kedua secara beruntun dia gagal finis. Sebelumnya, ia juga mengalami nasib serupa saat balapan MotoGP Belanda.

Dengan demikian, posisi ke-2 diakuisisi oleh Vinales. Adapun posisi ke-3 ditempati oleh Cructhlow.

Sementara itu, Marquez semakin mendominasi. Ketika balapan tersisa 5 putaran, ia unggul hingga 6,3 detik atas Vinales.

Hingga balapan berakhir, tak ada perubahan signifikan yang terjadi. Marquez sukses finis di posisi pertama.

Demikian pula Vinales, yang diuntungkan menjadi runner-up setelah terjatuhnya Rins. Sedangkan Crutchlow di urutan ketiga.

Adapun pebalap Monster Energy Yamaha lainnya, Valentino Rossi, mengakhiri balapan di posisi ke-8.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com