Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Perancis 2019, Dominasi Balapan, Hamilton Kembali Menang

Kompas.com - 23/06/2019, 22:02 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seri kedelapan Formula 1 2019 rampung digelar. Hasilnya, pebalap Marcedes, Lewis Hamilton kembali menjadi juara pada balapan yang digelar di Sirkuit Paul Richard, Perancis, Minggu (23/6/2019) malam WIB.

Sementara itu, posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati rekan setim Hamilton, Valeri Bottas dan pebalap Ferrari, Charles Lecrec.

Lewis Hamilton yang meraih pole position pada balapan tersebut, langsung mengamankan posisi pertama sejak putaran pertama.

Baca juga: Hasil F1 GP Perancis, Untuk Kali Ke-86, Hamilton Raih Pole Position

Persaingan sengit justru terjadi antara Max Verstappen dan pebalap McLaren, Carlos Sainz, untuk merebutkan posisi keempat.

Namun, pertarungan tersebut berhasil dimenangkan oleh Verstappen, setidaknya hingga putaran ke-10. Pada putaran tersebut, Verstappen berada di posisi keempat, sedangkan Sainz di posisi keenam.

Pada putaran ke-10 pula, pebalap Racing Point, Sergio Perez mendapatkan penalti karena meninggalkan lintasan.

Memasuki putaran ke-24, Sebastian Vettel mampu mengkudeta Valeri Bottas yang berada di posisi kedua. Sementara itu, Hamilton masih nyaman di posisi pertama.

Posisi Vettel itu hanya bertahan dua putaran, karena pada putaran ke-26, ia mengalami masalah dengan ban kiri depannya, tetapi tak sampai meninggalkan balapan. Hal tersebut membuat posisi kedua langsung diambil kembali oleh Bottas.

Hingga putaran ke-35, urutan pertama hingga kelima masing-masing ditempati oleh Lewis Hamilton, Valeri Bottas, Charles Lecrec, Max Verstappen, dan Sebastian Vettel.

Balapan menyisakan 10 putaran, posisi lima besar tak berubah. Sampai pada akhirnya, posisi tersebut bertahan hingga balapan berakhir.

Hamilton sukses menjadi juara F1 GP Perancis 2019, sedangkan urutan kedua dan ketiga ditempati oleh Valeri Bottas dan Charles Lecrec.

Berkat hasil ini, Hamilton sudah berhasil mengoleksi kemenangan keenamnya sepanjang F1 2019 dan memuncaki klasemen sementara dengan raihan 187 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com