Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Italia Pekan ke-38, Berebut Jatah Liga Champions

Kompas.com - 24/05/2019, 16:00 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Liga Italia Serie A musim ini akan memasuki pekan pamungkas alias pekan ke-38 mulai Sabtu (25/5/2019) malam WIB.

Sejumlah tim masih menggantungkan nasib mereka di pertandingan pekan pamungkas ini kecuali Juventus yang sudah memastikan gelar scudetto di pekan ke-33.

Tercatat, ada Atalanta, Inter Milan, AC Milan, dan AS Roma yang masih bersaing memperebutkan jatah tiket lolos ke Liga Champions musim depan.

Baca juga: Hasil Liga Italia, Brescia dan Lecce Promosi ke Serie A

Atalanta dan Inter untuk sementara berada di zona aman. Atalanta menghuni posisi ketiga dengan koleksi 66 poin, diikuti Inter dengan poin serupa.

AC Milan dan AS Roma menguntit secara berurutan di urutan kelima dan keenam pada tabel klasemen.

Milan hanya berjarak satu angka dengan Atalanta dan Inter. Sementara, Roma memiliki tugas yang lebih berat karena berbeda tiga poin dengan penghuni empat besar.

Di atas kertas, Inter paling berpeluang meraih kemenangan mengingat lawannya adalah Empoli yang posisinya paling dekat dengan zona degradasi.

Namun begitu, daya juang dari Empoli juga patut diwaspadai semenjak mereka memerlukan kemenangan untuk bertahan di Serie A musim depan.

Sementara itu, duel ketat juga terjadi dalam aksi menyelamatkan diri dari musibah degradasi pada akhir musim ini.

Hingga pekan ke-37, 'baru' dua tim yang dipastikan turun kasta ke Serie B, yaitu Chievo Verona dan Frosinone.

Sementara satu posisi tersisa masih mengancam tiga tim. Selain Empoli, masih ada Fiorentina dan Genoa.

Genoa menjadi tim yang paling terancam akibat baru mengoleksi 37 poin sehingga tertahan di posisi ke-18, atau yang teratas di zona merah.

Baca juga: Rasisme di Serie A, Para Bintang Kulit Hitam Ramai-ramai Kecam Bonucci

Il Grifone akan menghadapi Fiorentina pada laga hidup-mati akhir pekan ini. Siapa yang kalah, bakal keluar dari Serie A musim depan.

Pertandingan-pertandingan Liga Italia pekan ke-38 akan digelar mulai Sabtu (25/5/2019), sampai Senin (27/5/2019) dini hari WIB.

Pertandingan-pertandingan penentu, baik zona Eropa maupun degradasi, akan digelar serentak pada Senin (12/5/2019) pukul 01.30 WIB. (Ardhianto Wahyu Indraputra). 

Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com