Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro Siap Hadapi Tantangan di Buriram

Kompas.com - 10/05/2019, 19:35 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Tim T2 Motorsports bertolak ke Thailand untuk mengikuti putaran kedua ajang balap Blancpain GT World Challenge Asia 2019 yang akan diselenggarakan di Sirkuit Internasional Chang.

Sirkuit Internasional Chang berada di kota Buriram yang berjarak sekitar 400 kilometer dari Bangkok. Tim T2 Motorsports menempuh perjalan darat yang menghabiskan waktu kurang lebih 5 jam.

Baca juga: Sterling Girang Dengar Liverpool ke Final Liga Champions

Bagi para pembalap T2 Motorsports, Rio Haryanto dan David Tjiptobiantoro, tentu akan menjadi tantangan tersendiri karena mereka belum memiliki pengalaman di lintasan tersebut.

"Sifat trek di sini memang agak beda dari Sepang. Di sini banyak short corners dan treknya lebih pendek dibandingkan Sepang," ucap David Tjiptobiantoro.

Memiliki layout berjarak 4.554 kilometer dengan 12 tikungan, Sirkuit Internasional Chang memiliki kapasitas hingga 50.000 orang.

Sirkuit itu sudah berstandar internasional, dan juga telah mengantongi sertifikat grade 1 dari FIA (Federation Internationale de l'Automobile) dan juga sertifikat grade A dari FIM (Federation Internationale de Motocyclisme).

Demi mendapatkan hasil maksimal pada ronde kedua ini, tim engineer T2 Motorsports telah melakukan banyak perubahan pada mobilnya

Mobil yang akan dipakai oleh David Tjiptobiantoro dan Rio Haryanto.Dok. T2 Motorsports Mobil yang akan dipakai oleh David Tjiptobiantoro dan Rio Haryanto.

 

"Kami sudah berdiskusi dengan tim engineer dan sepertinya akan ada banyak perubahan dibandingkan di Sepang, karena di Sepang bisa dibilang kurang kompetitif jadi kami memerlukan perubahan yang cukup besar," tutur Rio Haryanto.

Selain sifat track dan setting mobil, faktor cuaca dan regulasi baru juga dipercaya T2
dapat berpengaruh terhadap balapan nanti.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Irmawan Poedjoadi selaku team principal T2 Motorsports.

"Cuaca di Sirkuit Internasional Chang cepat berubah dalam waktu singkat dan itu dapat
memengaruhi performa kami saat race berlangsung," kata Irmawan.

"Tim harus cekatan dan tepat dalam mengambil keputusan penggantian ban. Ditambah lagi ada peraturan baru dari organizer yang memperbolehkan kami memiliki 4 set ban saja. Di Sepang, kami diperbolehkan 5 set ban," tutur dia.

Baca juga: Mohamed Salah Pulih Jelang Liverpool Kontra Wolverhampton

Sebanyak 5 set ban yang digunakan saat seri di Sepang yakni 2 set untuk sesi free practice, 2 set untuk kualifikasi, dan untuk race.

Ajang Blancpain GT World Challenge ini dapat disaksikan secara live melalui YouTube di channel GTWorld, ataupun melalui siaran TV Fox Sports.

Race ke-3 akan berlangsung pada hari Sabtu, (11/5/2019) pukul 15.30 WIB, serta Minggu (12/5/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com