Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moldova Vs Perancis, Deschamps Bangga Tiga Penyerangnya Cetak Gol

Kompas.com - 23/03/2019, 09:00 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

CHISINAU, KOMPAS.com - Pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, merasa bangga setelah ketiga penyerangnya mencetak gol pada laga kualifikasi Piala Eropa 2020 melawan Moldova di Stadion Zimbru, Jumat (22/3/2019) atau Sabtu dini hari WIB.

Pertandingan Moldova vs Perancis itu berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan tim tamu. Gol Les Bleus - julukan Timnas Perancis - dicetak oleh Antoine Griezmann (24'), Raphael Varane (27'), Olivier Giroud (36'), dan Kylian Mbappe (87'). Adapun gol hiburan tuan rumah dicetak Vladimir Ambros (89').

Tiga penyerang Perancis, Griezmann, Giroud, dan Mbappe mencetak gol pada laga ini sehingga Deschamps merasa bangga dengan pencapaian tersebut.

Baca juga: Moldova Vs Perancis, Start Apik Sang Juara Dunia

"Ini bagus semua penyerang mencetak gol. Selama kami menunjukkan sikap yang bagus seperti malam ini maka kualitas akan menyusul. Kami tidak membiarkan mereka (Moldova) untuk mengambil kesempatan saat kami kehilangan bola dan kami harus konsisten seperti itu," kata Deschamps dilansir dari situs resmi UEFA.

Selain Deschamps, Giroud yang juga menjadi salah satu pencetak gol merasa senang dengan pencapaian timnya. Dia senang dengan umpan-umpan yang diberikan oleh Paul Pogba pada laga ini.

"Apa yang kami lakukan malam ini bagus, terutama babak pertama, dan kami tiga penyerang bekerja sama dengan baik," kata Giroud.

"Paul Pogba melayani kami dengan baik. Kami sangat termotivasi dan terus menekan mereka. Hal ini terbayar dan kami mengambil kesempatan dengan baik," ujarnya.

Berkat kemenangan 4-1 ini, Perancis untuk sementara memimpin klasemen Grup H. Mereka unggul selisih gol atas Islandia dan Turki yang sama-sama meraih kemenangan dengan skor 2-0 di kandang Andorra dan Albania.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com