Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Hadapi Timnas U-23 Indonesia, Pelatih Thailand Santai

Kompas.com - 21/03/2019, 13:41 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas U-23 Thailand tidak akan bermain di bawah tekanan saat menghadapi timnas U-23 Indonesia pada kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Hal itu diungkapkan pelatih timnas U-23 Thailand, Alexandre Gama. Dia bahkan menyebut bahwa tekanan justru ada di tim-tim lawan, termasuk Indonesia.

Thailand memang berada dalam satu grup dengan Indonesia pada kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Mereka tergabung dalam Grup K bersama Indonesia, Brunei Darussalam, dan Vietnam.

Skuad timnas U-23 Thailand tiba di Hanoi, Vietnam, pada Rabu (20/3/2019) malam waktu setempat. Mereka akan melakoni laga perdana melawan Indonesia pada Jumat (22/3/2019) sore.

Alexandre Gama menyatakan bahwa timnya akan tampil santai dan tanpa beban saat melakoni laga grup. Sebab, Thailand telah memastikan tiket ke Piala Asia U-23 2020 sehingga hasil kualifikasi ini tidak akan berpengaruh kepada mereka.

"Tekanan ada pada Vietnam, Indonesia dan Brunei. Kami tak punya tekanan sama sekali. Kami di sini untuk menguji pemain, dan menguji bagaimana lawan bermain," ujarnya saat di bandara seperti dikutip BolaSport.com dari TheThao247.

Thailand memiliki satu tiket otomatis ke Piala Asia U-23 2020 lantaran bakal menjadi tuan rumah kejuaraan.

Baca juga: Tiba di Hanoi, Timnas U-23 Langsung Latihan

Meski akan bermain tanpa beban, Alexandre Gama menyatakan bahwa tetap ada satu lawan yang diwaspadai di Grup K, yakni Vietnam.

"Tentu semua tim punya infromasi soal lawan-lawan mereka. Vietnam sangat tahu kekuatan kami. Ini hal yang normal dalam sepak bola. Vietnam tim yang kuat dan kami akan bermain dengan mereka dalam kualifikasi ini. Thailand menunggu tim yang akan lolos," kata dia.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Piala AFC U-23, Laga Pembuka, Indonesia Vs Thailand

Thailand akan menghadapai timnas U-23 Indonesia pada laga perdana, Jumat (22/3/2019) di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Seluruh pertandingan Timnas U-23 Indonesia di Grup K ini akan disiarkan secara langsung oleh RCTI. (Bagas Reza Murti)

Berikut jadwal pertandingan Grup K selengkapnya:

Jumat (22/3/2019)

17.00 WIB RCTI
Thailand vs Indonesia

20.00 WIB
Vietnam vs Brunei

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com