Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganda Putri Tersukses Denmark Resmi Pensiun dari Bulu Tangkis

Kompas.com - 12/03/2019, 14:30 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BWF

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri tersukses Denmark pada bulu tangkis era modern, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl, resmi menyatakan pensiun dari cabang olahraga yang mereka geluti.

Keputusan Pedersen/Juhl pensiun dari bulu tangkis mereka sampaikan melalui media sosial Facebook pada Senin (11/3/2019) kemarin.

Sejak berpasangan pada tahun 2012, Pedersen/Juhl menjelma menjadi salah satu pasangan ganda putri terbaik Eropa. Hal itu terbukti dari berbagai prestasi yang pernah mereka raih.

Baca juga: Juventus Vs Atletico, Allegri Tak Mau Bermain dengan 4 Penyerang

Beberapa prestasi yang telah dicapai di antaranya adalah medali perak Olimpiade Rio 2016, medali perak Kejuaraan Dunia 2015, serta aneka gelar superseries atau BWF World Tour, salah satunya juara All England 2018.

"Semua hal baik telah berakhir. Bagi kami berdua, bulu tangkis adalah segalanya. Sejak kami masih anak-anak, kami bermimpi tentang membuat perbedaan dalam olahraga," kata mereka di Facebook.

"Jika Anda bertanya kepada kami, sepertinya kami berhasil. Sekarang, saatnya bagi kami berdua untuk mengucapkan terima kasih kepada bulu tangkis Denmark dan pemusatan latihan nasional," tulis mereka lagi.

Berdasarkan keterangan kepada Badminton Europe, Pedersen/Juhl memutuskan pensiun karena mereka kini telah dikaruniai seorang anak.

Anak itu bernama Molly, yang lahir dari rahim Juhl pada Januari 2019 lalu. Pedersen dan Juhl memang telah mengumumkan secara terang-terangan bahwa mereka berpacaran sejak 2009.

"Saya memilih berhenti karena situasi hidup saya berubah setelah saya menjadi seorang ibu, dan Kamilla pun sudah memutuskan berhenti dari tim nasional," kata Pedersen.

Sejak dipasangkan dengan Juhl pada 2012, Pedersen tercatat mampu menorehkan lima gelar juara BWF Superseries, yakni Malaysia Open 2012, World Superseries Finals 2013, Japan Open 2016, Hongkong Open 2016, dan Singapore Open 2017.

Baca juga: INFOGRAFIK: Zinedine Zidane Kembali Latih Real Madrid

Mereka juga sukses menjuarai dua turnamen BWF World Tour, yaitu Malaysia Masters 2018 dan All England 2018.

Pedersen dan Juhl juga bermain di sektor ganda campuran. Hingga akhir kariernya, Pedersen berpasangan bersama Mathias Christiansen, dan sebelumnya dengan Joachim Fischer Nielsen.

Sementara itu, Juhl pernah berduet dengan Thomas Laybourn. Mereka pernah menjadi juara dunia pada tahun 2009, mengalahkan Nova Widianto/Liliyana Natsir (Indonesia).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com