Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fajar/Rian Bertekad Pertahankan Gelar Malaysia Masters

Kompas.com - 14/01/2019, 18:41 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, ingin mempertahankan gelar turnamen bulu tangkis Malaysia Masters 2019 yang digelar 15-20 Januari. Namun, mereka tak mau terbebani target tersebut.

"Targetnya pasti pengin mempertahankan gelar, tetapi tahun ini juga kan lawannya lebih berat. Jadi, harus siap setiap main dan setiap babak, harus fokus terus pokoknya, jangan jadikan beban," kata Fajar seperti dilansir BolaSport.com dari Badmintonindonesia.org.

Baca Juga: Anthony Ginting Berpeluang Jumpai Jonatan Christie dan Kento Momota pada Malaysia Masters 2019

Pada babak pertama, Fajar/Rian akan berhadapan dengan pasangan India, Manu Attri/Reddy B Sumeeth. Datang sebagai unggulan kelima, peraih medali perak Asian Games 2018 tersebut lebih difavoritkan untuk menang, apalagi mereka unggul 1-0 dalam rekor pertemuan setelah menang pada Asian Games 2018.

Jika melewati rintangan pertama, Fajar/Rian akan berhadapan dengan Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris) atau Aaron Chian/Wooi Yik Soh (Malaysia) pada babak kedua untuk memperebutkan tiket ke perempat final.

Andai terus melaju, Lawan berat akan ditemui Fajar/Rian pada babak perempat final. Mereka kemungkinan bertemu pasangan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Catatan pertemuan mereka sementara ini tak berpihak pada Fajar/Rian karena belum mampu memenangkan pertandingan melawan Astrup/Rasmussen dalam dua pertemuan.

"Kami harus siap terus. Semua lawan sama beratnya, yang penting fokusnya bisa dijaga dan semangat terus," ucap Rian.

Selain Fajar/Rian, pasangan ranking satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, juga akan turun dalam turnamen Super 500 yang digelar di Stadium Axiata, Kuala Lumpur Sport City, Malaysia. Pada laga perdana, Marcus/Kevin menunggu lawan dari babak kualifikasi.

Malaysia Masters 2019 akan memperebutkan total hadiah sebesar 350.000 dollar AS. Indonesia menurunkan sebanyak 22 wakil pada turnamen tersebut. (Delia Mustikasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com