Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Poom Raih Gelar Kedua BNI Indonesian Masters

Kompas.com - 16/12/2018, 22:58 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

JAKARTA, Kompas.com  – Pegolf asal Thailand Poom Saksansin menunjukkan dirinya adalah pegolf berkelas ketika dia mementahkan semua tantangan dari rival-rivalnya yang lebih terkenal dan ngebut dengan menutup melalui skor empat-di bawah par (68) untuk memenangi BNI Indonesian Masters presented by Bank Tabungan Negara (BTN), PT Lautan Luas Tbk dan Bank Mandiri pada Minggu (16/12).

Meski menduduki posisi 239 dunia, Poom menunjukkan dia tidak takut  pada dua pemain peringkat tinggi dunia Justin Rose dari Inggris (2) dan Henrik Stenson dari Swedia (27) dan sejumlah juara Asian Tour yang telah berkumpul di Royale Jakarta Golf Club untuk musim penutup Asian Tour.

Seperti kemenangan pertamanya di Indonesia pada tahun 2016, Poom pun kembali membawa pamannya, Pratya Ployprapai, untuk menggendong tasnya lagi. Bersama-sama, mereka menjalin kemitraan hebat lainnya untuk memenangi event terakhir di Asian Tour dengan tiga pukulan dengan total empat hari 20-di bawah par (268).

"Pukulan iron saya sangat bagus pekan ini. Saya pikir itu kunci keberhasilan saya. Ini sangat berbeda dengan kemenangan saya dua tahun lalu. Itu merupakan gelar Asian Tour pertama saya dan saya sangat senang karena saya baru selesai bermain di Asian Development Tour (ADT)," ungkap Poon.

Pegolf asal Thailand Jazz Janewattananond, yang memulai hari terakhir dengan enam pukulan di belakang Poom pada tempat ketiga, melanjutkan perjalanan luar biasa dengan mengukir sembilan hole pertama dengan 32. Dia birdie di 10 dan eagle di 12 untuk memberi dirinya secercah harapan memenangi gelar Asian Tour ketiga.

Namun, dua bogey pada hole 15 dan 17 memupuskan semua harapan. Sebuah eagle di hole penutup 18 memberikan senyuman kembali ketika melihat dia mengakhiri musim Asian Tour-nya dengan tujuh top-10 dan satu kemenangan.

President Director Royale Jakarta Golf Club Hendro Sutandi, Pendiri Indonesian Masters dan Ketua Asian Tour Jimmy Masrin, Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla, Pegolf asal Thailand dan Pemenang Indonesian Masters pada tahun ini Poom Saksansin, Wakil Direktur Utama Bank Negara Indonesia (BNI) Herry Sidharta, Direktur Utama Bank Tabungan Negara (BTN) Maryono, Direktur Bank Mandiri Hery Gunardi, Ketua PGA Tour of Indonesia (PGATI) Johannes Dermawan pada acara seremoni penyerahan tropi kepada pemenang dari BNI Indonesian Masters presented by Bank Tabungan Negara (BTN), PT Lautan Luas Tbk. dan Bank Mandiri pada hari ini (16/12). President Director Royale Jakarta Golf Club Hendro Sutandi, Pendiri Indonesian Masters dan Ketua Asian Tour Jimmy Masrin, Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla, Pegolf asal Thailand dan Pemenang Indonesian Masters pada tahun ini Poom Saksansin, Wakil Direktur Utama Bank Negara Indonesia (BNI) Herry Sidharta, Direktur Utama Bank Tabungan Negara (BTN) Maryono, Direktur Bank Mandiri Hery Gunardi, Ketua PGA Tour of Indonesia (PGATI) Johannes Dermawan pada acara seremoni penyerahan tropi kepada pemenang dari BNI Indonesian Masters presented by Bank Tabungan Negara (BTN), PT Lautan Luas Tbk. dan Bank Mandiri pada hari ini (16/12).

Pegolf asal Thailand Panuphol Pittayarat, yang memenangi gelar nasionalnya pada Juni, mengklaim hasil top-10-nya yang ketiga musim ini dengan finish ketiga dengan putaran final tanpa bogey 66 pada event berhadiah total US $ 750.000.

Upaya Stenson untuk menghentikan Poom dalam meraih kemenangannya tidak terwujud ketika pegolf asal Swedia itu tidak menemukan sentuhannya pada hari yang paling penting di Royale Jakarta Golf Club.

Nicholas Fung dari Malaysia, yang hanya satu kali lolos cut setelah lima kali percobaan sebelumnya di Indonesian Masters, mengakhiri tahun ini dengan cara spektakuler dengan mencetak skor 62 untuk finish di urutan kesembilan.

Juara bertahan Justin Rose harus finish tied-16 atau lebih baik untuk kembali ke posisi nomor satu dunia tetapi membukukan skor mengecewakan 75 untuk menempati T17.

BNI Indonesian Masters membentuk putaran ketiga dari Panasonic Swing 2018/19 dan sebagai bonus tambahan, Poom telah mendapatkan tempat di WGC-FedEx St. Jude Invitational Juli mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com