Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Punya 2 Tunggal Putra dan Ganda Campuran di Perempat Final

Kompas.com - 29/11/2018, 14:08 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Ihsan Maulana Mustofa melangkah ke babak perempat final turnamen bulu tangkis Korea Masters 2018. Tunggal putra Indonesia ini menyingkirkan wakil tuan rumah, Lee Dong Keun.

Dalam pertandingan babak kedua di Gwangju Women’s University Stadium, Kamis (29/11/2018), Ihsan menang 21-15, 21-18 dalam waktu 59 menit. Hasil tersebut menjadi revans bagi Ihsan yang kalah dalam pertemuan pertama dengan pemain ranking 21 dunia tersebut pada babak kualifikasi Indonesia Open 2015.

Baca Juga: Prediksi Robert Rene Alberts untuk Laga Bali United Kontra Persija

Kemenangan Ihsan membuat Indonesia meloloskan dua wakil tunggal putra ke babak delapan besar turnamen level super 300 ini. Sebelumnya, Shesar Hiren Rhustavito memenangi perang saudara melawan Chico Aura Dwi Wardoyo dengan skor 21-19, 21-14.

Pada babak perempat final, Jumat (30/11), Ihsan berpotensi menghadapi unggulan utama asal Korea Selatan, Son Wan Ho, yang pada babak pertama menyingkirkan Panji Ahmad Maulana. Son diprediksi menang atas pemain China, Ren Pengbo.

Sementara itu, Shesar masih menunggu lawan. Dia akan melawan pemenang antara Lee Zii Jia (Malaysia) versus Yang Chih Chieh (Taiwan).

Dua ganda campuran juga ke perempat final

Melati Daeva Oktavianti/Praveen Jordan Melati Daeva Oktavianti/Praveen Jordan

Hasil positif juga diraih dua ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow. Praveen/Melati yang merupakan unggulan utama menang 21-15, 21-8 atas Lee Fang-Chih/Sung Shuo Yun (Taiwan) sedangkan Akbar/Winny menaklukkan Kim Dukyoung/Chang Ye Na (Korea Selatan).

Sayang, langkah dua pasangan ini tak diikuti Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Unggulan keempat ini kalah 19-21, 16-21 dari pasangan tuan rumah, Ko Sung Hyun/Eom Hye Won.

Pada babak perempat final, dua wakil Indonesia tersebut bertemu pasangan tuan rumah. Praveen/Melati ditantang Kim Won Ho/Baek Ha Na, sedangkan Akbar/Winny melawan Ko Sung Hyun/Eom Hye Won.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com