Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kualifikasi MotoGP Valencia, Marquez Sempat Jatuh, Vinales Pertama

Kompas.com - 17/11/2018, 21:41 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, sukses menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi MotoGP Valencia, Sabtu (17/11/2018).

Vinales mampu mencatatkan waktu tercepat 1 menit 31,312 detik meskipun harus memulai babak kualifikasi dari sesi Q1.

Adapun juara dunia 2018 dari Repsol Honda, Marc Marquez, yang sempat mengalami kecelakaan akan memulai balapan dari posisi kelima.

Sementara itu, posisi kedua dan ketiga secara berurutan ditempati Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Andrea Dovizioso (Ducati).

Baca Juga: Jadwal MotoGP Valencia 2018 - Saatnya Marc Marquez Tuntaskan Misi Terakhir di Musim Ini

Sesi kualifikasi kali ini dimulai dengan Q1 yang diikuti o14 pebalap pemilik catatan waktu kombinasi paling lambat dalam tiga sesi latihan bebas.

Meski demikian, sesi tersebut diikuti sejumlah pebalap top, seperti Valentino Rossi, Maverick Vinales, Andrea Iannone, hinga Jorge Lorenzo.

Saat Q1 rampung digelar, Iannone dan Vinales berhasil menjadi dua pebalap dengan catatan waktu tercepat dan berhak mengikuti sesi Q2.

Setelah jeda beberapa menit, sesi kualifikasi di Sirkuit Ricardo Tormo itu dilanjutkan dengan menggelar Q2 yang diikuti 12 pebalap.

Setelah berjalan sekitar dua menit, sebuah insiden tunggal terjadi terhadap pebalap andalan tim Repsol Honda, Marc Marquez.

Marquez yang tampak memegangi bagian pundak kirinya pun langsung dibawa timnya menuju truk tim Repsol Honda untuk menjalani pemeriksaan.

Baca juga: MotoGP Valencia 2018 - Performa Masih Loyo, Jorge Lorenzo Ngotot Balapan di Seri Terakhir

Sementara itu, Danilo Petrucci (Pramac Ducati) yang tampil apik dalam sesi latihan bebas mampu melanjutkan tren positifnya dengan catatan waktu 1 menit 31,531 detik.

Q2 MotoGP Valencia 2018 pun berlangsung makin alot saat sesi menyisakan sekitar lima menit.

Maverick Vinales yang lolos dari Q2 mampu melesat menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 31,359 detik

Pebalap Spanyol itu bahkan mampu mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 31,312 detik saat sesi segera berakhir.

Meski sejumlah pebalap terus berusaha untuk mencatatkan waktu tercepat, tetapi rekor Vinales tersebut tak mampu disaingi hingga Q2 berakhir. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com