Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Wakil di Semi-Final Macau Open

Kompas.com - 02/11/2018, 21:19 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

MACAU, Kompas.com - Ganda campuran muda Indonesia Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow akan menantang unggulan kedua dari Hongkong, Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah pada babak semifinal di kejuaraan bulutangkis Macau Open 2018 yang akan dilangsungkan Sabtu  (3/11).

Babak semifinal kejuaraan berhadiah total  US$ 150.000,-  akan menjadi tempat pertemuan bagi Akbar/Winny dengan lawannya yang kini ada di peringkat 26 dunia.

Sebelumnya di babak perempat final yang dilangsungkan hari ini (2/22), Akbar/Winny membukukkan kemenangan dari lawannya yang juga berasal dari Hongkong Mak Hee Chun/Yeung Nga Ting. Di gim pertama, Akbar/Winny sebenarnya berpeluang menang lebih cepat. Akbar/Winny hanya butuh satu tambahan angka setelah unggul 20-17. Tetapi lawan yang memiliki peringkat 53 dunia bisa menyamakan kedudukan menjadi 20-20.

Akbar/Winny  bisa merebut gim pertama dengan 22-20. Di gim kedua, Akbar/Winny sempat tertinggal 10-14. Hanya dengan satu kali servis di tangan, ganda Indonesia melesat meninggalkan lawan menjadi 17-14. Tak berselang lama, Akbat/Winny bisa menang di gim kedua dengan 21-16. Dengan keberhasilan ini, selain membawa Akbar/Winny menembus babak empat besar juga merubah rekor pertemuan menjadi 2-0 untuk ganda Indonesia.

Sukses di nomor ganda campuran, tak dapat dilanjutkan Winny di ganda putri. Winny yang berpasangan dengan bersama Virni Putri tak bisa menerobos babak semifinal.Winny/Virni kalah dalam partai perang saudara melawan rekannya Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto. Kalah dengan angka ketat di game pertama dengan 21-23, Winny/Virni kembali tak berdaya. Mereka kalah 10-21 di game kedua.

Yulfira/Jauza akhirnya menjadi wakil Indonesia dari ganda putri pada babak semifinal dan akan melawan pasangan ganda putri dari Jepang, Misato Aratama/Akane Watanabe. Di luar dugaan ganda Jepang ini menumbangkan unggulan pertama yang juga berasal dari Jepang Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata pada babak perempat final.

Satu-satunya tunggal putera yang tersisa, Firman Abdul Kholik gagal melangkah ke semi-final. Firman tersingkir setelah kalah menghadapi tunggal putera Thailand, Sitthikom Thammasin dalam dua gim 23-25, 10-21. Kegagalan juga dialami tunggal puteri Lyanny Alessandra Mainaky setelah kandas di tangan tunggal puteri Jepang, Ayumi Mine dalam pertandingan rubber game 10-21, 21-17, 10-21.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com