Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bungkam Duo Stoeva, Greysia Polii/Apriyani ke Semifinal Japan Open

Kompas.com - 14/09/2018, 16:53 WIB
Tri Indriawati

Penulis

TOKYO, KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, menyusul langkah ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, ke semifinal Japan Open 2018.

Greysia/Apriyani merebut tiket semifinal setelah menumbangkan ganda putri asal Bulgaria, Stefani Stoeva/Gabriela Stoeva, di perempat final, dengan skor 19-21, 21-17, 21-12. 

Berlaga di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jumat (14/9/2018), ganda putri peringkat keempat dunia ini harus melalui duel tiga gim dalam waktu 97 menit untuk mengunci kemenangan.

Sempat kehilangan gim pertama, Greysia/Apriyani mampu bangkit di gim kedua. Mereka terus memimpin pertandingan hingga gim penentuan.

Baca juga: MNC TV Siarkan Semifinal dan Final Japan Open 2018

Kemenangan ini menjadi pembalasan dendam Greysia/Apriyani atas kekalahan dari duo Stoeva pada pertemuan terakhir mereka di All England 2018. Saat itu, Greysia/Apriyani dipaksa tunduk dengan skor 11-21, 19-21.

Di semifinal, Sabtu (15/9/2018), Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan ganda putri peringkat pertama dunia asal Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Meski kalah unggul di peringkat dunia, Greysia/Apriyani memegang rekor kemenangan 2-0 atas Yuki Fukushima/Sayaka Hirota pada dua pertemuan sebelumnya.

Greysia/Apriyani menjadi wakil kedua Indonesia di semifinal. Sebelumnya, ganda putra Kevin/Marcus Gideon lebih dulu melaju ke semifinal setelah mengalahkan pasangan Belanda, Jelle Maas/Robin Tabeling, dengan skor 21-10, 17-21, 21-14.

Baca juga: Cara Kevin/Marcus Keluar dari Tekanan

Sebenarnya, Indonesia mengirimkan lima wakil ke perempat final Japan Open 2018. Namun, tiga wakil lain telah tumbang.

Tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting dikandaskan pebulu tangkis nomor satu dunia asal Denmark, Viktor Axelsen, dengan skor 17-21, 15-21. Sementara itu, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga harus pulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com