Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Kevin/Marcus Keluar dari Tekanan

Kompas.com - 14/09/2018, 13:04 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

TOKYO, Kompas.com — Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon akhirnya menutup pertandingan melawan Jelle Maas/Robin Tabeling dengan kemenangan tiga game, 21-10, 17-21, 21-14. Ini merupakan pertemuan pertama Kevin/Marcus dengan wakil Belanda tersebut.

Pertarungan kedua pasangan berlangsung begitu sengit, terutama di game kedua dan ketiga. Pada gim pertama, Kevin/Marcus masih belum menemukan hambatan berarti dan bahkan unggul jauh 11-2 di gim pertama. Namun di gim kedua, Kevin/Marcus terbawa tempo permainan lawan.

"Lawan bermain lepas, pertahanan mereka bagus dan mereka lebih banyak variasi di servis," kata Marcus usai pertandingan.

"Kami sebetulnya sudah bermain cukup baik di gim pertama, namun di gim kedua kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Ini membuat lawan bisa mengembangkan permainan dan main lebih baik lagi," ujar Kevin.

"Di gim ketiga, kami mencoba bermain lebih fokus dan tidak mau lagi terbawa irama permainan lawan yang pelan. Kami berusaha mempercepat tempo permainan dan kembali ke pola permainan kami," tambah Marcus.

Kevin/Marcus masih menanti calon lawan mereka di semifinal, antara pasangan tuan rumah Takuro Hoki/Yugo Kobayashi atau He Jiting/Tan Qiang (Tiongkok). Saat berita ini diturunkan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tengah berhadapan dengan Li Junhui/Liu Yuchen (China).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com