Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/09/2018, 19:29 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

JAKARTA, Kompas.com - Usai gelaran Asian Games 2018, Tontowi Ahmad kini mulai konsentrasi ke turnamen-turnamen BWF World Tour. Seperti diketahui, Liliyana Natsir yang kini menjadi partner Tontowi, telah menyampaikan niatnya untuk gantung raket pada awal tahun depan.

Kepala Pelatih Ganda Campuran PBSI, Richard Mainaky, memasangkan Tontowi dengan pemain muda, Winny Oktavina Kandow. Winny merupakan pemain pelatnas pratama kelahiran 14 Oktober 1998. Tontowi/Winny akan mulai bertanding bersama di Chinese Taipei Open 2018.

Sebelum dengan Tontowi, Winny berpasangan dengan Akbar Bintang Cahyono. Bersama Akbar, Winny membuat kejutan dengan mencapai babak semifinal Singapore Open 2018 BWF World Tour Super 500. Dalam perjalanan ke semifinal, Akbar/Winny sempat mengalahkan pasangan unggulan. Mereka terhenti di tangan Tontowi/Liliyana di laga semifinal yang berlangsung ketat.

Dituturkan Richard, sebelum Asian Games, ia sempat berdiskusi dengan Nova Widianto, mantan pemain ganda campuran yang kini menjadi Asisten Pelatih Ganda Campuran PBSI. Ia dan Nova sependapat bahwa kombinasi Tontowi dan Winny cukup serasi.

"Saya sudah diskusi bersama Nova, saya lihat Winny di pratama punya kelebihan-kelebihan seperti power nya bagus, antisipasi bola bagus, pintar dan masih muda. Dari obrolan ini kami sepakat bahwa setelah Asian Games akan kami coba memasangkan mereka," kata Richard kepada Badmintonindonesia.org.

Richard pun menaruh harapan bahwa Tontowi/Winny bisa menjadi pasangan yang padu seperti kombinasi pasangan senior-junior yang sebelumnya ia duetkan seperti Nova/Liliyana dan Tontowi/Liliyana.

"Bisa saja jadi prospek ke olimpiade, kenapa tidak? Owi adalah pemain yang matang, punya pengalaman dan dia peraih medali emas olimpiade. Memang kami inginnya pasangan ini ke arah sana," tutur Richard.

Namun bukan berarti Winny berhenti total bermain dengan Akbar. Dikatakan Richard, ia akan mencoba Tontowi/Winny dalam satu sampai tiga turnamen. Akan tetapi, kombinasi Akbar/Winny tak dulu dihentikan.

"Akbar/Winny akan tetap turun di turnamen-turnamen yang levelnya sesuai. Sementara Winny bersama Owi, Akbar dipasangkan bersama Fadia (Silva Ramadhanti). Bukan sudah pasti Owi bersama Winny terus, kami akan pantau hasil di beberapa turnamen," sebut Richard.

Chinese Taipei Open 2018 merupakan rangkaian BWF World Tour Super 300. Kejuaraan ini akan dilangsungkan pada 3-7 Oktober 2018 di Taipei Arena. Selain Tontowi/Winny, Indonesia juga mengirim Ihsan Maulana Mustofa, Fitriani dan masih banyak lagi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Latihan Jerman Jelang Final Piala Dunia U17 2023: Hanya Diikuti 2 Pemain, Ditemani Gerimis Kota Solo

Latihan Jerman Jelang Final Piala Dunia U17 2023: Hanya Diikuti 2 Pemain, Ditemani Gerimis Kota Solo

Sports
Pemain Mali Termotivasi Kalahkan Argentina demi Posisi Ketiga Piala Dunia U17

Pemain Mali Termotivasi Kalahkan Argentina demi Posisi Ketiga Piala Dunia U17

Internasional
Henhen Herdiana Kembali ke Persib, Mengaku Terkejut dengan Keputusan

Henhen Herdiana Kembali ke Persib, Mengaku Terkejut dengan Keputusan

Liga Indonesia
Arya Sinulingga Laporkan Nazaruddin Dek Gama karena Dugaan Fitnah yang Diterima

Arya Sinulingga Laporkan Nazaruddin Dek Gama karena Dugaan Fitnah yang Diterima

Corner
Kalah dari Borussia Dortmund, Stefano Pioli: Wajar jika Fans Kecewa dan Marah

Kalah dari Borussia Dortmund, Stefano Pioli: Wajar jika Fans Kecewa dan Marah

Liga Italia
Pelatih Fisik Persis Solo Singgung Ketahanan Fisik dan Mental di Piala Dunia U17

Pelatih Fisik Persis Solo Singgung Ketahanan Fisik dan Mental di Piala Dunia U17

Internasional
5 Rekor Arsenal Usai Menang Besar 6-0 atas Lens di Liga Champions

5 Rekor Arsenal Usai Menang Besar 6-0 atas Lens di Liga Champions

Liga Champions
Piala Dunia U17 2023, Kisah Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Jerman

Piala Dunia U17 2023, Kisah Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Jerman

Internasional
Apresiasi untuk The Juara, Menginspirasi, Bukan Hanya Ajang Olahraga

Apresiasi untuk The Juara, Menginspirasi, Bukan Hanya Ajang Olahraga

Olahraga
Galatasaray Vs Man United: Ketika Onana Buang Sarung Tangan...

Galatasaray Vs Man United: Ketika Onana Buang Sarung Tangan...

Liga Champions
Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Akhir Penantian 38 Tahun Tim Panser

Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Perancis, Akhir Penantian 38 Tahun Tim Panser

Internasional
Kiper Keturunan Indonesia Debut di Liga Champions, Saksi Comeback Ajaib Inter

Kiper Keturunan Indonesia Debut di Liga Champions, Saksi Comeback Ajaib Inter

Liga Champions
Final Piala Dunia U7 2023: Manahan Berdandan, Bersolek dengan Bunga

Final Piala Dunia U7 2023: Manahan Berdandan, Bersolek dengan Bunga

Internasional
Galatasaray Vs Man United, Ten Hag Tanggapi Blunder Andre Onana

Galatasaray Vs Man United, Ten Hag Tanggapi Blunder Andre Onana

Liga Champions
Madrid Vs Napoli: Nico Paz Ukir Sensasi, Ikuti Jejak Messi

Madrid Vs Napoli: Nico Paz Ukir Sensasi, Ikuti Jejak Messi

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com