Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Putra Putri Indonesia Lolos ke Perempat Final

Kompas.com - 01/09/2018, 00:09 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

PALEMBANG, Kompas.com - Tim putra puteri Indonesia, berhasil melangkah ke babak perempat final soft tenis nomor beregu. Tim putra tuan rumah akan meladeni Mongolia, sedangkan regu putri Indonesia bakal menguji ketangguhan Tiongkok di Jakabaring Tennis Center Palembang, Sabtu (1/9).

Di babak penyisihan, Dwi Rahayu Pitri bertengger di peringkat dua Grup C setelah menelan kekalahan dari Jepang 0-3 dan menang atas Pakistan dengan skor telak 3-0. Sedangkan Tiongkok juga berada di posisi runner-up Grup A setelah menang atas Filipina 3-0, namun kalah dari Taiwan 1-2.

“Peluang tetap terbuka 50-50. Dua partai awal akan jadi pertarungan yang ketat,” ucap Gularso Muljadi yang menukangi tim putri Indonesia.

“Kami masih akan berdikusi dengan pemain, namun sebagai pelatih saya lebih condong memasang komposisi ganda pertama Dede Tari dan Ana Kawengian serta Voni Darlina mengisi posisi tunggal,” imbuhnya.

Pemenang laga perempat final akan ditunggu oleh juara Grup A, yaitu Korea Selatan yang otomatis melaju langsung di semifinal yang juga bakal digelar Sabtu (1/9).

Sedangkan di bagian putra, Prima Simpatiaji dan kawan-kawan bercokol di peringkat kedua Grup C di bawah Jepang, setelah menang dengan skor 3-0 atas India dan Kamboja. Sedangkan Mongolia secara mengejutkan menyisihkan Thailand pada perebutan runner-up Grup A.

“Siapa pun lawannya, kami optimistis mampu melewati babak perempat final untuk memastikan perolehan medali terlebih dulu. Kalau targetnya, kami ingn sampai di final,” tutur pelatih putra Merah Putih, Ferly Montolalu.

Seperti juga di sektor putri, pemenang laga perempat final antara Indonesia dan Mongolia telah ditunggu oleh Korea Selatan yang otomatis lolos babak empat besar setelah memuncaki Grup A, Sabtu (1/9).

Hingga saat ini, tim soft tenis Indonesia telah menyumbang tiga medali, terdiri dari satu perak dan dua perunggu dari nomor tunggal bagi kontingen Merah Putih pada pesta olahraga antar negara di Benua Asia ini. Raihan itu sudah lebih baik dibandingkan hasil empat tahun silam di Asian Games Incheon yang hanya mengemas satu perak dan satu perunggu.

“Tim Soft Tenis tetap berjuang untuk mendapatkan medali tambahan bagi kontingen Indonesia dari nomor beregu yang menjadi gelaran penutup cabang ini di Asian Games 2018,” tukas Hendri Susilo Pramono, manager tim soft tenis Indonesia.

Hasil Jumat (31/8)
Penyisihan Grup C
Putra
Jepang v Indonesia 3-0
Taimei Marunaka/Kouichi Nagae v Irfandi Hendrawan/Prima Simpatiaji 5-2
Funemizu Hayato v Alexander Elbert Sie 4-1
Masuda Kento/Uematsu Toshiki v Hemat Bhakti Anugerah/Gusti Jaya Kusuma 5-1

Indonesia v India 3-0
Elbert Sie/Prima Simpatiaji v Rohit Dhinan/Jay Meena 5-2
Irfandi Hendrawan v Aniket Patel 5-0
Hemat Bhakti Anugerah/Gusti Jaya Kusuma v Jitender Melda/Kamesh Shulka 5-0

Indonesia v Kamboja 3-0
Prima Simpatiaji/Elbert Sie v Kann Sophorn/Doeum Samsocheaphearum 5-3
Irfandi Hendrawan v Yi Sarith 4-0
Hemat Bhakti Anugerah/Gusti Jaya Kusuma v Ek Chamroeun/Orn Sambath 5-3

Putri
Jepang v Indonesia 3-0
Takahashi Noa/Hangai Misaki v Dede Tari Kusrini/Anadeleyda Kawengian 5-2
Onoue Kurumi v Siti Nur Arasy 4-1
Hayashida Riko/Kuroki Kuroka v Dwi Rahayu Pitri/Voni Darlina 5-0

Indonesia v Pakistan 3-0
Dede Tari Kusrini/Anadeleyda Kawengian v SyedaEraj Batook Zaidi/Varisha Khan 5-0
Voni Darlina v Marium Shahid 4-0
Dwi Rahayu Pitri/Siti Nur Arasy  v bye

Jadwal Sabtu (1/9)
Perempat Final
Putra
Indonesia v Mongolia

Putri
Indonesia v Tiongkok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Liga Spanyol
Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Liga Italia
Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Kompetisi Esport Honor Of Kings Invitational Season 2 SEA Qualifier Segera Dimulai, Tim Indonesia Bersiap

Sports
Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Internasional
Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com