Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basket Asian Games, Kalah dari China, Indonesia Gagal ke Semifinal

Kompas.com - 27/08/2018, 21:27 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas basket putra Indonesia harus mengakhiri langkahnya di perempat final Asian Games 2018 setelah disingkirkan China, Senin (27/8/2018).

Bertanding di Hall Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Indonesia kalah dengan skor telak 63-98.

Hasil tersebut lebih banyak disebabkan oleh perbedaan kualitas yang ada antara Indonesia dan China.

Untuk diketahui, China diperkuat oleh dua pemain NBA, kompetisi teratas basket Amerika, yakni Zhou Qi (Houston Rockets) dan Ding Yanyuhang (Dallas Maverick).

Baca juga: Basket Asian Games 2018 - Berjumpa Lawan Terberat Tak Kendurkan Antusiasme Pendukung Tim Putra

Meski demikian, Indonesia sebenarnya sempat memberikan perlawanan kepada China. Hal itu tampak pada awal laga ketika Indonesia unggul 8-6.

Setelah itu, China mampu menunjukkan kualitas permainan mereka dan menutup kuarter 1 dengan skor 26-13.

Pada kuarter 2, tidak banyak yang berubah dengan situasi pertandingan.

Penampilan apik Abudushalamu Abudurexiti membuat China menutup kuarter kedua dengan skor 53-28.

Usai turun minum, China yang lebih banyak menyimpan para andalannya, seperti Abudushalamu Abudurexiti, Zhou Qi, dan Ding Yanyuhang, tetap mampu mengungguli Indonesia.

Baca juga: 2 Tahun Menghilang, Brandon Jawato Siap Kembali ke Indonesia Bersama CLS Knights

Salah satu tim unggulan di Asian Games 2018 itu mampu menutup kuarter 3 dengan skor 80-44.

Meskipun Indonesia berhasil mengungguli perolehan poin pada kuarter keempat, China tetap berhasil menutup laga dengan skor 98-63.

Hasil ini membuat China berhak lolos ke babak semifinal Asian Games 2018 dan bakal menghadapi Taiwan yang berhasil menyingkirkan Suriah dengan skor 82-75. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com