Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Pasangan Suami Istri "Kawinkan" Emas Asian Games bagi Indonesia

Kompas.com - 27/08/2018, 19:38 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Asian Games 2018 bisa menjadi sebuah berkah bagi para peraih medali emas, tak terkecuali dua atlet pencak silat asal Indonesia, yakni Iqbal Candra Pratama dan Sarah Tria Monita.

Tak banyak yang tahu, Iqbal Candra Pratama dan Sarah Tria Monita merupakan pasangan suami istri.

Keduanya pun sama-sama sukses menyumbang medali emas Asian Games 2018 untuk kontingen Indonesia.

Iqbal Candra Pratama lebih dulu meraih medali emas daripada sang istri.

Bertanding di nomor 60 kg-65 kg putra melawan wakil Vietnam, Ngoc Toan Nguyen, Iqbal mampu menang dengan skor 4-1.

Baca juga: Kalahkan Wakil Vietnam, Pesilat Indonesia Kembali Raih Medali Emas

Sementara itu, sang istri, Sarah Tria Monita, mampu menang atas Nong Oy Vongphakdy yang merupakan wakil dari kontingen Laos

Tampil di nomor 55 kg-60 kg putri, Sarah menang dengan skor 5-0 atas wakil Laos itu.

Tak hanya sukses meraih medali emas pada Asian Games 2018, keluarga tersebut juga akan mendapatkan ganjaran yang menggiurkan.

Baca juga: Tumbangkan Wakil Laos, Pesilat Sarah Tria Sumbang Emas bagi Indonesia

Pesilat Indonesia Iqbal Candra Pratama (sabuk biru)melakukan selebrasi usai mengalahkan pesilat Vietnam Ngoc Toan Nguyen dalam babak final Kelas E Putra Asian Games 2018 di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Senin (27/8/2018). Candra berhasil meraih medali emas cabang olahraga pencak silat kelas 60-65 kilogram.KOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOBELI Pesilat Indonesia Iqbal Candra Pratama (sabuk biru)melakukan selebrasi usai mengalahkan pesilat Vietnam Ngoc Toan Nguyen dalam babak final Kelas E Putra Asian Games 2018 di Padepokan Pencak Silat Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Senin (27/8/2018). Candra berhasil meraih medali emas cabang olahraga pencak silat kelas 60-65 kilogram.

BolaSport.com sebelumnya mengabarkan bahwa para atlet yang sukses meraih medali emas di Asian Games 2018 akan diberi hadiah uang senilai Rp 1,5 miliar.

Tak hanya itu, atlet yang meraih medali emas akan mendapat rumah dan pekerjaan sebagai pegawai negeri sipil (PNS) atau bergabung dengan kesatuan polisi maupun militer.

Maka dari itu, suami istri peraih medali emas di cabang olahraga pencak silat itu bakal mendapatkan hadiah-hadiah tersebut.

Patut ditunggu mengenai kabar penyerahan hadiah dari pemerintah tersebut untuk Iqbal Candra Pratama dan Sarah Tria Monita.

Sementara itu, kontingen Indonesia menduduki peringkat empat klasemen perolehan medali Asian Games 2018.

Kontingen Indonesia sudah meraih 20 medali emas yang delapan di antaranya diraih dari cabang olahraga pencak silat yang digelar pada hari ini. (Bayu Nur Cahyo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com