Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Christo Sudah Kenal Permainan Calon Lawan di Final

Kompas.com - 24/08/2018, 22:59 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

PALEMBANG, Kompas.com - Pasangan Aldila Sutjiadi (23 tahun)/Christopher Rungkat (28) menggapai partai puncak tenis ganda campuran Asian Games 2018. Unggulan ke-11 itu sukses menumbangkan wakil Jepang, Erina Hayashi/Kaito Uesugi pada laga semi final di Jakabaring Tennis Center Palembang, Jumat (24/8). Aldila/Christo menang straight set dengan skor akhir 7-6(3) 6-4.

“Kami bermain cukup baik, namun memang mengalami kesulitan karena lawan terutama yang wanita tampil bagus, permainannya cepat ketika berada di depan,” tutur Aldila.

“Ketika ketinggalan 5-6 dalam posisi 15-40, kami bisa membalikkan keadaan dengan mematahkan servis lawan untuk memaksakan tie break. Setelah itu momentum ada pada kami, apalagi terbantu dengan jeda menjelang set kedua karena hujan,” timpal Christo.

“Di set kedua kami tampil solid dan lebih agresif,” imbuhnya.

Di final, Sabtu (25/8), Aldila/Christo bakal berjibaku dalam duel kawasan Asia Tenggara menghadapi seeded kelima, Luksika Kumkhum/Sonchat Ratiwatana dari Thailand yang mengalahkan Anna Danilina/Aleksandr Nedovyesov asal Kazakhstan 4-6 6-4 [12-10].

“Yang pasti saya sudah cukup mengenal permainan Sonchat. Mereka cukup tangguh, namun karena ini sudah partai final kami pasti akan memberikan yang terbaik untuk Merah Putih,” tandas Christo.

Christo memenangi duel ganda campuran atas Sonchat di semi final SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Christo ketika itu berpasangan dengan Jessy Rompies unggul atas Sonchat yang berduet dengan Peangtarn Plipuech, 6-2 7-6(7) [10-3].

Keberhasilan Aldila/Christo melaju ke partai pamungkas ini membawa kembali periode medali Asian Games dari lapangan tenis bagi kontingen Indonesia setelah terhenti sejak 2006. Medali terakhir tenis Merah Putih adalah emas beregu putri dan perak ganda putri Asian Games 2002 di Busan, Korea Selatan. Sedangkan, satu-satunya ganda campuran Indonesia yang memboyong medali emas di ajang ini adalah Yayuk Basuki/Suharyadi di Asian Games 1990 di Beijing, Tiongkok.

Hasil Jumat (24/8)
Semi Final
11-Aldila Sutjiadi/Christopher Rungkat v 12-Erina Hayashi/Kaito Uesugi (Jepang) 7-6(3) 6-4

Jadwal Sabtu (25/8)
Final
11-Aldila Sutjiadi/Christopher Rungkat v 5-Luksika Kumkhum/Sonchat Ratiwatana (Thailand)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com