Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asian Games 2018, Voli Putri Indonesia Kalah Telak di Tangan Jepang

Kompas.com - 19/08/2018, 21:15 WIB
Nugyasa Laksamana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tim bola voli putri Indonesia gagal memetik kemenangan saat melawan Jepang pada laga perdana Grup A Asian Games 2018, di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (19/8/2018) malam.

Tampil di hadapan mayoritas pendukung Indonesia, Amalia Fajrina Nabila dkk ditaklukkan pasukan Negeri Sakura dengan skor telak 0-3 (20-25, 11-25, 19-25).

Seusai pertandingan, Muhammad Ansori selaku pelatih Indonesia mengakui bahwa anak asuhnya memang kalah kualitas dari Jepang.

Baca Juga: Defia Rosmaniar Sumbang Medali Emas Pertama bagi Indonesia

"Ini kan laga pertama, tenaga kami dan Jepang sama-sama full. Namun, mengandalkan tenaga saja ternyata nggak cukup," ujar Ansori saat ditemui BolaSport.com seusai pertandingan.

"Receive mereka bagus, terutama saat set pertama, nggak ada yang miss. Sementara itu, kami terlalu banyak mati sendiri," tutur dia.

Kapten tim voli putri Indonesia, Amalia Fajrina Nabila, melontarkan komentar yang senada dengan pelatihnya.

Secara pengalaman, Amalia menyebut Jepang jauh lebih baik ketimbang Indonesia. Hal mendasar itu yang membuat Indonesia terlihat kesulitan mengimbangi performa impresif para pemain Jepang.

"Jepang itu kan semifinalis Asian Games edisi sebelumnya. Memang perlu diakui kami kurang jam terbang," ujar Amalia.

Untuk laga berikutnya di Grup A, Indonesia akan berhadapan dengan Hongkong. Menurut Anshori, timnya wajib memetik kemenangan jika ingin mencapai target yang telah ditetapkan.

"Menang lawan Hongkong jadi harga mati. Nggak ada pilihan lain. Saya punya target posisi 5-6 besar," kata Ansori menjelaskan.

Pertandingan antara Indonesia dan Hongkong akan diselenggarakan pada Selasa (21/8/2018) pukul 19.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com